SUKABUMIUPDATE.com - Kebakaran melanda sebuah rumah di Kampung Citampian RT 036/008, Desa Bantarsari, Kecamatan Pabuaran, Kabupaten Sukabumi, Minggu 27 Maret 2022, sekitar pukul 13.30 WIB. Peristiwa ini dipicu semburan api dari kompor dan tabung gas.
Petugas Penanggulangan Bencana Kecamatan (P2BK) Pabuaran, Rida Agung Yogasmars menyatakan kejadian tersebut bermula saat seorang kakek penghuni rumah hendak menyalakan kompor untuk memasak ikan.
Baca Juga :
Begitu kompor hidup, api langsung menyembur dari kompor dan tabung gas 3 kilogram kemudian api menyebar ke ruangan. Warga yang mengetahui kejadian tersebut langsung masuk ke rumah memadamkan api dan menyelamatkan kakek tersebut yang sudah tergeletak.
"Korban tertolong sama warga, hanya mengalami luka ringan dan shock. Adapun yang terbakar bagian atap rumah lemari serta isinya kemudian kasur. Kerugian materil sedang dihitung," jelas Rida
P2BK sudah berkoordinasi bersama perangkat desa serta pemerintah Kecamatan, Babinsa, Bhabinkamtibmas serta Pol PP terkait kejadian tersebut. "Untuk kebutuhan kedaruratan butuh pakaian dan sembako," pungkasnya.