SUKABUMIUPDATE.com - Wakil Wali Kota Sukabumi, Andri Hamami, menyebut bahwa Rencana Kerja Pemerintah Daerah Kota Sukabumi (RKPD) tahun 2023 sedang dalam tahap penggodokan. Andri menginginkan masyarakat Kota Sukabumi endingnya mendapatkan kesejahteraan.
"Kita harus tingkatkan pelayanan kepada masyarakat, di berbagai sektor seperti ekonomi dan sosialnya," kata Andri saat menghadiri kegiatan yang digelar Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Sukabumi, tentang penyusunan awal Rencana Kerja Pemerintah Daerah Kota Sukabumi (RKPD) tahun 2023, di Hotel Horison, Kota Sukabumi, Rabu, (2/2/2022).
Dikutip dari laman resmi Dokpim Kota Sukabumi, Andri menuturkan bahwa dari penjabaran visi misi Pemkot Sukabumi, yakni masyarakat Kota Sukabumi yang religius, nyaman dan sejahtera tentunya harus diwujudkan dalam RKPD 2023 tersebut.
"Salah satunya, kita akan mendorong masyarakat bisa mendapatkan passive income (pendapatan tambahan pasif, red) contohnya melalui koperasi dan lainnya," ujarnya.
Andri berharap, seluruh pihak di jajaran Pemkot Sukabumi harus mempunyai peran aktif dalam menentukan arah kebijakan pembangunan daerah.
"Harus bisa menindaklanjuti sehingga perencanaan pembangunan yang akan dirancang dapat terarah serta mampu menjawab permasalahan dan tantangan yang dihadapi secara tepat dan strategis," pungkasnya.