SUKABUMIUPDATE.com - Disdukcapil Kabupaten Sukabumi memberikan seperangkat alat perekaman dan pencetakan e-KTP, Kartu Identitas Anak (KIA) serta Kartu Keluarga (KK) kepada Kecamatan Kalibunder. Dengan adanya alat tersebut, layanan adminduk dilakukan dengan sistem jemput bola ke desa-desa.
Plt Camat Kalibunder, Deni Yudono mengatakan peralatan tersebut diterima pada bulan Oktober. Menurut dia, peralatan itu dialokasikan untuk 10 kecamatan termasuk Kalibunder.
Baca Juga :
Deni menuturkan, mulai hari Senin kemarin pihaknya sudah melakukan pelayanan dengan cara jemput bola ke setiap desa. Jenis layanan dalam pelayanan Adminduk ini seperti perekaman data e-KTP, permohonan pembuatan KK baru dan Perubahan data KK, permohonan KIA, permohonan pembuatan Akte Lahir sebagai best data buat diteruskan kepada UPTD Dukcapil wilayah dan atau Disdukcapil Kabupaten Sukabumi.
"Hingga saat ini, jumlahnya sudah lebih dari 600 orang dari 4 hari kegiatan di Desa Kalibunder, Desa Sukaluyu, Desa Bojong serta Desa Balekambang. Jumlah tersebut dari berbagai pelayanan. Untuk perekaman e- KTP mereka yang belum melakukan perekaman sebagaimana terakhir ada kegiatan massal pada tahun 2011 silam," terangnya.
"Tujuan dari giat ini adalah untuk mendekatkan pelayanan Adminduk kepada warga yang jauh kepada kantor kecamatan, sekaligus giat percepatan capaian vaksinasi covid di wilayah Kecamatan Kalibunder," pungkasnya.
Salah satu tokoh masyarakat Herry Herawan bersyukur tahun ini Kecamatan Kalibunder mendapatkan alokasi peralatan Adminduk dari Kemendagri melalui Disdukcapil Kabupaten Sukabumi.
Menurut dia, alat tersebut dapat memudahkan pelayanan di daerah-daerah yang jauh dari pusat kantor pemerintahan.