SUKABUMIUPDATE.com - Upacara Peringatan Hari Pahlawan tingkat Kota Sukabumi digelar pada Rabu, 10 November 2021 di Balai Kota dan diikuti Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Sukabumi, para veteran, serta tamu undangan lainnya.
Wakil Wali Kota Sukabumi Andri Setiawan Hamami sebagai inspektur upacara dalam kesempatan tersebut menyampaikan sambutan Menteri Sosial. Ia mengatakan, Hari Pahlawan tahun ini mengangkat tema "Pahlawanku Inspirasiku".
"Karena generasi saat ini diharapkan dapat menjadikan perjuangan para pahlawan sebagai motivasi dan inspirasi dalam menyelesaikan berbagai permasalahan bangsa seperti kemiskinan, bencana, dan pandemi Covid-19," kata dia.
Baca Juga :
Andri menegaskan nilai-nilai kepahlawanan seperti percaya kepada Tuhan Yang Maha Esa, rela berkorban, pantang menyerah, suka membantu, dan bergotong royong, perlu terus dirawat dan dipupuk agar dapat tumbuh bersemi di dalam hati setiap rakyat Indonesia.
Semangat kepahlawanan yang terus menyala, dapat dijadikan motor penggerak dalam upaya mengisi kemerdekaan untuk mewujudkan cita-cita pendiri negeri ini.
Pada upacara tersebut, diserahkan pula kadeudeuh untuk para veteran dari Pemerintah Kota Sukabumi. Seusai upacara, peringatan Hari Pahlawan Tingkat Kota Sukabumi dilanjutkan dengan tabur bunga di Taman Makam Pahlawan Surya Kencana.
SUMBER: WEBSITE PEMKOT SUKABUMI