SUKABUMIUPDATE.com - Lama tak muncul diberbagai acara kedinasan, Bupati Sukabumi Marwan Hamami dikabarkan sakit dan mendapatkan perawatan. Kabar ini dibenarkan oleh Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi Yudha Sukmagara, yang menyebut kondisi Bupati membaik.
Hal ini diungkapkan Yudha kepada awak media usai rapat koordinasi penangan covid-19 di Kantor Dinas Sosial, Rabu (23/6/2021). "Tadi saya dapat informasi bahwa pak bupati dalam kondisi yang baik dan setelah kemarin mengikuti tes Swab PCR," ujarnya.
Hasil PCR Bupati ungkap Yudha negatif covid-19. "Harus banyak istirahat. Perihal informasinya positif covid-19 katanya tidak terpapar. Alhamdulilah mungkin faktor kecapean karena kerja yang cukup padat," sambung Yudha.
Ia pun mengajak warga mendoakan pak bupati agar cepat sembuh dan pulih. "Kita berdoa agar pak Bupati dalam kondisi sehat segera sembuh dan bisa melaksanakan kegiatannya seperti biasa," pungkasnya.
Baca Juga :
Yudha tak bersedia menjelaskan lebih jauh soal kondisi bupati termasuk apakah mendapatkan perawatan di rumah sakit hanya beristirahat di rumah.
Informasi soal sakitnya Bupati Sukabumi Marwan Hamami ini memang terbatas. Redaksi sukabumiupdate.com, sudah mencoba meminta informasi kepada Kepala Dinas Kesehatan termasuk satgas covid-19, bahkan menghubungi istri Bupati, Yani Jatnika via whatsapp namun belum dijawab, hingga berita ini diturunkan.
Bupati Sukabumi Marwan Hamami, tampil di acara kedinasan Kamis pekan lalu 17 Juni 2021. Saat itu Bupati Marwan memimpin rapat dinas bulan Juni bersama Penjabat Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi Barnas Adjidin.
Dalam sejumlah kegiatan pimpinan Kabupaten Sukabumi, setelah tanggal 17 Juni Bupati Marwan Hamami tak pernah muncul di acara kedinasan. Bupati dikabarkan sakit dan seluruh kegiatan kedinasan yang dipublis akun resmi dokumentasi pimpinan dilakukan oleh Wakil Bupati Iyos Somantri dan Pjs Sekda Barnas Adjidin.