SUKABUMIUPDATE.com - Warga Kota Sukabumi, Jawa Barat, patut waspada karena terjadi peningkatan kasus harian Covid-19 yang cukup drastis dalam beberapa pekan terakhir. Pada hari ini saja, Jumat, 18 Juni 2021, tercatat ada penambahan 36 kasus terkonfirmasi positif Virus Corona di Kota Sukabumi.
Juru Bicara Satuan Tugas Covid-19 Kota Sukabumi Wahyu Handriana mengatakan peningkatan kasus harian dari Senin, 14 Juni hingga Kamis, 17 Juni 2021 kemarin mencapai 120 persen dari rata-rata kasus harian pekan sebelumnya atau minggu lalu.
"Minggu lalu rata-rata kasus harian 15 kasus. Minggu ini sampai Kamis (kemarin) rata-rata penambahannya 33 kasus atau peningkatan sebesar 120 persen," kata Wahyu kepada awak media.
Satuan Tugas Covid-19 Kota Sukabumi mengatakan dari 36 pasien baru pada Jumat ini, 33 di antaranya menjalani isolasi mandiri dan tiga lainnya di rumah sakit. Mereka terdiri dari 18 laki-laki dan 18 perempuan yang berasal dari seluruh kecamatan di Kota Sukabumi.
Baca Juga :
Dengan begitu, total kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Kota Sukabumi periode 1 Januari hingga 18 Juni 2021 ada 2.942. Rinciannya, 314 pasien masih menjalani isolasi, 74 orang meninggal dunia, dan 2.554 lainnya telah dinyatakan sembuh.
Sedangkan total kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Kota Sukabumi periode 1 April hingga 31 Desember 2020 ada 1.888. Rinciannya, 59 orang meninggal dunia dan 1.829 lainnya telah dinyatakan sembuh.