SUKABUMIUPDATE.com - Wakil Wali Kota Sukabumi Andri Setiawan Hamami membuka kegiatan Evaluasi dan Validasi Metadata Kota Sukabumi tahun 2021 di ruang utama Balai Kota, Selasa, 18 Mei 2021.
Dikutip dari akun media sosial Pemerintah Kota Sukabumi, dalam kesempatan itu dilakukan penandatanganan Zona Integritas atau ZI Wilayah Bebas Korupsi atau WBK dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani atau WBBM.
Di kesempatan tersebut disampaikan bahwa kakuratan data memiliki peran penting dalam mendukung mewujudkan tata kelola pemerintahan yang baik.
Melalui evaluasi dan validasi metadata, diharapkan ada komitmen untuk mewujudkan satu data Kota Sukabumi yang akurat, mudah diakses, dan mudah dibagipakaikan.
"Langkah awal yang harus dilakukan adalah membentuk komitmen untuk memenuhi metadata dari seluruh informasi yang dapat diberikan atas seluruh kegiatan perangkat daerah," kata Wakil Wali Kota Sukabumi Andri Setiawan Hamami dalam sambutannya.