SUKABUMIUPDATE.com - BPJS Ketenagakerjaan atau BPJAMSOSTEK Cabang Sukabumi meresmikan Musala Al Amin Sukabumi, Sabtu (10/4/2021).
Dari rilis yang diterima sukabumiupdate.com, kegiatan ini dihadiri langsung oleh Direktur Umum dan SDM Abdur Rahman Irsyad, Deputi Direktur Wilayah Jawa Barat sekaligus Dewan Pengawas Yayasan Al Maghfirah Dodo Suharto, dan Kepala Kantor Cabang BPJAMSOSTEK Sukabumi Diding Ramdani.
Baca Juga :
Diding Ramdani menjelaskan Musala Al Amin dibangun atas dasar keperluan ibadah warga yang juga tercatat sebagai peserta BPJAMSOSTEK.
“Pembangunan Musala Al Amin Sukabumi ini didasari atas keperluan ibadah peserta klaim BPJAMSOSTEK Sukabumi,” kata Diding.
Diding juga menyebutkan bahwa dana pembangunan musala juga berasal dari Yayasan Al-Maghfirah yang merupakan rumah zakat infaq karyawan dan karyawati BPJAMSOSTEK serta dari volunter karyawan.
“Dengan pembangunan musala ini diharapkan menjadi salah sumber pahala insan BPJAMSOSTEK,” ucap Diding.
Kegiatan peresmian musala ini dilakukan sekaligus melaksanakan tradisi munggahan menyambut bulan suci Ramadhan 1442 H dalam rangka meningkatkan silaturahmi. Dalam pelaksanaannya, juga menghadirkan penceramah Ustad H Soleh Jamil dan dihadiri juga oleh ikatan istri karyawan BPJAMSOSTEK.