Menyoal Kejelasan Seleksi Dewan Pengawas dan Dirut Perumda di Kabupaten Sukabumi

Kamis 08 April 2021, 13:20 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Proses seleksi calon anggota Dewan Pengawas Perusahaan Umum Daerah Air Minum Tirta Jaya Mandiri, Agro Sukabumi Mandiri, serta Direktur Utama Aneka Tambang dan Energi Kabupaten Sukabumi mengundang tanya. Pasalnya, hingga Kamis, 8 April 2021 ini belum ada pengumuman terkait hasil wawancara akhir para peserta dengan Wakil Bupati Sukabumi.

Berdasarkan urutan jadwal yang termuat dalam surat pengumuman bernomor 002/Pansel-DewasAM/I/2021 tentang Seleksi Calon Anggota Dewan Pengawas Perusahaan Umum Daerah Air Minum Tirta Jaya Mandiri, wawancara akhir dilakukan pada 12 Maret 2021 dan pengumumannya sehari berikutnya atau 13 Maret 2021 di website Pemerintah Kabupaten Sukabumi. Begitu pun untuk seleksi calon anggota Dewan Pengawas Perusahaan Umum Daerah Agro Sukabumi Mandiri dan Direktur Utama Aneka Tambang dan Energi.

Namun rencana awal tersebut mengalami perubahan yang disebabkan adanya pengunduran dalam pengumuman hasil Uji Kelayakan dan Kepatutan. Pengumuman hasil Uji Kelayakan dan Kepatutan ini semula akan dilakukan pada 8 Maret 2021, tetapi diundur menjadi 15 Maret 2021.

Ada empat nama yang dinyatakan lulus Uji Kelayakan dan Kepatutan untuk calon anggota Dewan Pengawas Perusahaan Umum Daerah Air Minum Tirta Jaya Mandiri, yakni Angga Perwira Sukmawinata, Any Tri Hendarini, Engkus Kustaman, dan Salih Muharam.

Sementara untuk calon anggota Dewan Pengawas Perusahaan Umum Daerah Agro Sukabumi Mandiri, ada empat nama yang dinyatakan lulus Uji Kelayakan dan Kepatutan. Mereka adalah Aep Saepul Hayat, Bayu Risnandar, Nanjar Nur Hidayat, dan Utang Supratman.

Selanjutnya ada tiga nama yang dinyatakan lulus Uji Kelayakan dan Kepatutan untuk seleksi Direktur Utama Perusahaan Umum Daerah Aneka Tambang dan Energi, yaitu Anita Aryani, Eneng Dewi Komalasari, dan Imam Thariq Mubarok.

Seluruh peserta yang lulus Uji Kelayakan dan Kepatutan tersebut selanjutnya mengikuti wawancara akhir pada 23 Maret 2021 dengan Wakil Bupati Sukabumi Iyos Somantri (yang semula dijadwalkan 12 Maret 2021). Wawancara akhir ini dilakukan di kantor Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kabupaten Sukabumi, yang berlokasi di Kecamatan Cicantayan.

Setelah proses wawancara akhir dilakukan, hingga saat ini belum ada informasi mengenai kapan pengumuman hasil wawancara tersebut. Di website resmi Pemerintah Kabupaten Sukabumi pun belum termuat informasi itu.

Hingga diberita ini ditayangkan, redaksi sukabumiupdate.com telah berupaya menghubungi panitia seleksi melalui nomor telepon yang tercantum di website Pemerintah Kabupaten Sukabumi dan Ketua Panitia Seleksi Akhmad Riyadi, namun belum ada jawaban.

Direktur Research And Literacy Institute Mulyawan Safwandy Nugraha mengatakan proses perekrutan pegawai, apalagi setingkat pimpinan, perlu memperhatikan secara khusus aspek kompetensi, kepribadian, dan integritas.

Ia menilai, jika rekrutmen dimulai dengan proses yang mengarah ke transaksional dan lebih bersifat politis karena tidak adanya kejelasan, maka diprediksi akan menghambat pola kerja dan kinerja organisasi.

"Jabatan hakikatnya adalah amanah. Mengangkat atau merekrut orang untuk menduduki jabatan tertentu merupakan amanah pimpinan kepada yang direkrutnya untuk diteladani," katanya.

"Jika contohnya dimulai dengan pola rekrutmen yang tidak "amanah", maka boleh dikatakan jangan terlalu berharap ada perubahan yang hebat di dalam organisasi."

Mulyawan mengungkapkan pertimbangan belum dikeluarkannya pengumuman hasil seleksi tersebut dimungkinan oleh dua sebab. Pertama, diperlukannya waktu cukup lama untuk mempertimbangkan siapa yang harus menduduki amanah tersebut. Kedua, ada kendala teknis atau non teknis, sehingga pengumumannya menjadi terlambat.

"Namun jangan salahkan publik ketika muncul rumor negatif akibat telatnya pengumuman ini. Harusnya semua pihak melaksanakan aktivitas tahapan sesuai dengan timeline dalam juknis (petunjuk teknis)," ucapnya.

"Sepakati itu dulu. Jika tidak, maka kerja kita akan serabutan. Kerja tanpa arah, tanpa target dan tanpa output yang jelas. Itulah sebabnya, publik perlu kejelasan tentang keterbukaan infomasi rekrutmen ini. Jangan sampai istilah beli kucing dalam karung terjadi dalam pemilihan ini," pungkasnya.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkini
Sukabumi22 November 2024, 20:58 WIB

Terpeleset dan Jatuh ke Sungai, Warga Cidolog Sukabumi Ditemukan Tewas

Susum (47 tahun) warga Kampung Rancapalet RT 15 RW 05 Desa Cipamingkis, Kecamatan Cidolog, Kabupaten Sukabumi, ditemukan dalam keadaan tewas usai terpeleset dan jatuh ke Sungai Cidolog, Jumat (22/11/2024).
Warga saat mengevakuasi Susum (47 tahun) yang ditemukan tewas usai terpeselet dan jatuh ke sungai Cidolog, Sukabumi | Foto : Istimewa
Sukabumi Memilih22 November 2024, 20:39 WIB

Puji Penampilan Asep Japar-Andreas Di Debat Terakhir: Ojang: Mumpuni Bervisi Jelas

Juru Kampanye Tim Pemenangan Pasangan nomor urut 2, Ojang Apandi, mengungkapkan rasa syukur atas kelancaran pelaksanaan debat yang diatur oleh KPU Kabupaten Sukabumi dan pihak terkait.
Asep Japar-Andreas: Kolaborasi Nyata untuk Sukabumi Maju dan Berkah! Dengan semangat kerja bersama, mereka hadir membawa komitmen nyata untuk pembangunan yang pro-rakyat. Siap mendukung? (Sumber : Youtube/@kpukab.sukabumi)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 20:03 WIB

Ketua KPU Sukabumi: Terima Kasih Polres Bandung

Debat Publik Pilkada Kabupaten Sukabumi antara paslon 01, Iyos Somantri - Zainul dan paslon 02 Asep Japar - Andreas digelar hari ini Jumat (22/11/2024), bertempat di Hotel Sutan Raja, Soreang, Kabupaten Bandung
Kasmin Belle, Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sukabumi | Foto : Capture video Youtube
Jawa Barat22 November 2024, 19:14 WIB

Muhammad Jaenudin Sosialisasi Perda Perlindungan Anak di Kalaparea Sukabumi

Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat, Muhammad Jaenudin, menggelar sosialisasi Peraturan Daerah (Perda) Nomor 3 Tahun 2021 tentang Penyelenggaraan Perlindungan Anak.
Anggota DPRD Jabar, Muhammad Jaenudin, sosialisasikan Perda Penyelenggaraan Perlindungan Anak. di Kalaparea Sukabumi | Foto : Tim Asistensi M. Jaenudin
Bola22 November 2024, 19:00 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Borneo FC: Pangeran Biru Incar 3 Poin!

Persib Bandung vs Borneo FC akan disiarkan secara langsung melalui siaran televisi dan layanan live streaming.
Ilustrasi - Bagi kamu yang ingin menyaksikan pertandingan Liga 1 2023/2024 antara Persib Bandung vs Borneo FC berikut kami sediakan layanan live streamingnya. (Sumber : Instagram/@std.sijalakharupat/Ist)
Sukabumi22 November 2024, 18:44 WIB

Sungai Meluap, Banjir Langganan Terjang Cidolog Sukabumi

Hujan deras dengan intensitas tinggi pada Jumat sore (22/11/2024), memicu aliran Sungai Cidolog meluap, mengakibatkan jalan ruas Cidolog-Tegalbuleud, Kabupaten Sukabumi, terendam banjir.
Jalan Cidolog-Tegalbulued Sukabumi terendam banjir | Foto : Ragil Gilang
Sukabumi22 November 2024, 18:30 WIB

Duku Tumbang Dievakuasi, Kondisi Rumah Warga Nagrak Sukabumi Usai Tertimpa Pohon

Reruntuhan pohon duku yang menimpa rumah milik Santibi di Kampung Pasir Huni RT 06 RW 01, Desa Pawenang, Kecamatan Nagrak akhirnya berhasil dievakuasi, Jumat (22/11/2024)
P2BK bersama tim gabungan mengevakuasi pohon tumbang yang menimpa rumah Santibi di Nagrak Sukabumi, Jumat (22/11/2024) | Sumber foto : P2BK Nagrak
Food & Travel22 November 2024, 18:30 WIB

Berbalut Legenda Dayang Sumbi, Air Terjun Sanghyang Taraje Garut HTM Cuma Rp10 Ribu!

Curug Sanghyang Taraje Garut dikelilingi oleh hutan hijau yang sejuk dan suasana alam yang tenang.
Curug Sanghyang Taraje adalah sebuah air terjun yang terletak di Kampung Kombongan, Desa Pakenjeng, Kecamatan Pamulihan, Kabupaten Garut, Jawa Barat. Foto: IG/smiling.westjava
Life22 November 2024, 18:00 WIB

Amalkan Doa Imam Al-Ghazali Saat Menghadapi Masalah Hidup

Doa dari Imam Al-Ghazali ini dianjurkan diamalkan saat sedang dirundung maslaah kehidupan.
Ilustrasi - Doa ini dibaca saat sedang dirundung masalah kehidupan (Sumber : Pexels.com/@Pavel Danilyuk)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 17:49 WIB

Iyos-Zainul Janji Hilangkan Pungli Tenaga Kerja di Sukabumi

Debat kedua Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Sukabumi 2024 yang digelar di Hotel Sultan Raja, Bandung, Jumat (22/11/2024), berlangsung meriah. Pendukung dari masing-masing pasangan calon memadati area sekitar hotel
Iyos-Zaenul janji hilangkan pungli tenaga kerja di Kabupaten Sukabumi (Sumber : Youtube/@kpukab.sukabumi)