SUKABUMIUPDATE.com - Atap panggung di SDN Kebonwaru, Desa Gunungbatu, Kecamatan Ciracap, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, roboh diterjang angin kencang pada Senin, 5 April 2021 kemarin.
Panggung berukuran 8x5 meter tersebut sebelumnya sering digunakan untuk kegiatan kesenian pencak silat, kegiatan keagamaan, dan acara sekolah lainnya.
Baca Juga :
"Kami menerima laporan dari warga sekitar pukul 06.00 WIB, bahwa panggung sekolah ambruk," kata pengajar SDN Kebonwaru, Ratam kepada sukabumiupdate.com, Selasa, 6 April 2021.
Panggung tersebut, kata Ratam, dibangun pada tahun 2013 lalu dengan menggunakan dana swadaya masyarakat.
"Sekarang kondisinya ambruk, genting pecah dan tiang coran roboh. Penyebabnya, selain sudah lapuk, juga akibat hujan deras dan angin kencang pada hari Senin," kata Ratam lagi.
Robohnya panggung tersebut, imbuh Ratam, juga berdampak ke ruang kelas II dan III. Pasalnya, panggung berada di antara kedua ruang kelas tersebut.
"Genting dan bagian kayu ruang kelas banyak yang roboh juga. Kerugian diperkirakan mencapai Rp 50 juta, kami sudah melaporkan kepada pihak kecamatan dan P2BK," terangnya.