SUKABUMIUPDATE.com - DPC Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Kabupaten Sukabumi mengikuti rangkaian acara HUT PDI Perjuangan yang ke-48 tahun bertema 'Indonesia Berkepribadian Dalam Kebudayaan'. Ada sejumlah agenda kegiatan dalam rangka HUT partai, yaitu tumpengan dan penanaman pohon.
Dari kantor DPC PDIP, pengurus mengikuti pidato ketua umum Megawati Soekarnoputri secara virtual. Pidato ini juga diikuti seluruh struktural kader partai, eksekutif partai, dan legislatif partai hingga simpatisan secara serentak di seluruh Indonesia, Minggu (10/1/2021).
BACA JUGA: DPC PDIP Kabupaten Sukabumi Salurkan Bantuan APD ke RS Sekarwangi
Penanaman pohon menjadi salah satu rangkaian dalam acara HUT PDI Perjuangan yang ke-48 tahun. Gerakan penghijauan dan gerakan membersihkan sungai dalam rangka HUT partai ini dibuka sekaligus diresmikan Ketua Umum Megawati Soekarnoputri. kegiatan cinta lingkungan ini dipusatkan di Sungai Ciliwung dengan tema Cinta Ciliwung Bersih atau CCB. Kegiatan serupa juga dilakukan dari tingkat DPP PDIP hingga daerah DPD, DPC, PAC, ranting dan anak ranting.
Di Kabupaten Sukabumi, DPC PDIP Kabupaten Sukabumi melakukan penanaman pohon di Desa Cibodas, Kecamatan Palabuhanratu.
Ketua DPC PDIP Kabupaten Sukabumi, Yudi Suryadikrama mengatakan, penanaman pohon ini seperti pesan Ketua Umum PDI Perjuangan berpolitik itu bukan hanya berpolitik, berpolitik itu juga menyentuh aspek kehidupan yang paling mendasar, yakni termasuk menjaga lingkungan hidup agar tetap asri dan lestari. "Bahwa berpolitik itu tidak mesti harus kekuasaan, tetapi harus menjaga keseimbangkan alam menjaga alam," imbuh Yudi.
Acara dilanjutkan dengan pembuatan 48 buah tumpeng dan dibagikan kepada masyarakat. "Ini sebagai wujud syukur. Di usia 48 ini, semakin banyak dinamika, banyak dicaci, banyak dihujat tapi masih tetap berdiri untuk menjaga NKRI," tegas Yudi.
Ingat Pesan Ibu: Wajib 3M (memakai masker, menJaga Jarak, mencuci tangan dengan sabun). Redaksi sukabumiupdate.com mengajak seluruh pembaca untuk menerapkan protokol kesehatan Covid-19 di setiap kegiatan.