SUKABUMIUPDATE.com - Kolam ikan di Kampung Kubang RT 015/003 Desa Cimahpar, Kecamatan Kalibunder, membuat heboh karena tiba-tiba sebuah lubang muncul lalu menyedot habis seluruh air dan ikan di kolam tersebut.
Peristiwa tersebut terjadi di kolam ikan seluas 450 meter persegi milik Rosidin (47 tahun) pada Minggu (27/12/2020). Pemerintah setempat sudah mengecek ke lokasi dan lubang itu terbentuk akibat rongga di tanah yang memicu tanah di tengah kolam amblas.
BACA JUGA: Lagi, Kemunculan Lubang Berukuran Besar Hebohkan Warga Kadudampit Sukabumi
Camat Kalibunder, Chaerul Ichwan mengatakan, titik amblas tepat berada di tengah kolam. Menurut dia, kejadian amblasnya kolam itu sekitar pukul 14.00 WIB, disaat pemilik sedang membersihkan pinggiran kolam. Tiba-tiba anak Rosidin, memberi tahu kalau air kolam mendadak surut.
"Pemilik langsung melihat kolam, ternyata di tengah kolam ada pusaran air," kata Chaerul kepada sukabumiupdate.com, Selasa (29/12/2020).
BACA JUGA: Soal Lubang Misterius di Kadudampit Sukabumi, Pemerintah Sebut Fenomena Biasa
Chaerul mengungkapkan, diameter lingkaran lubang itu sekitar 4 meter, dengan kedalaman 2,5 meter. Kejadian ini membuat pemilik kolam rugi, sebab 40 kilogram ikan di dalam kolam hanyut terbawa.
"Kerugian ditaksir Rp 1.250.000," jelasnya.
Dari keterangan pemilik diduga di dalam kolam itu ada rongga saluran air yang langsung mengalir ke irigasi. Sebelum menjadi kolam, awalnya tempat itu adalah lahan persawahan dan kejadian itu dipicu hujan yang semalaman mengguyur.
Chaerul menyatakan, kolam tersebut sudah dipenuhi air lagi. Kepada pemilik kolam ikan, diimbau agar tidak melakukan aktivitas dulu sebab kolam tersebut sering digunakan sebagai pemancingan. "Begitupun warga tidak diperbolehkan mendekati merupakan kejadian yang kedua kalinya, awalnya kolam tersebut adalah lahan sawah," tukasnya.
Ingat pesan ibu: Wajib 3M (memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan dengan sabun). Redaksi sukabumiupdate.com mengajak seluruh pembaca untuk menerapkan protokol kesehatan Covid-19 di setiap kegiatan.