SUKABUMIUPDATE.com - Ucapan duka dan lantunan doa mengiringi kepergian Reni Marlinawati, yang wafat pada Jumat (7/8/2020) siang, sekira pukul 14.15 WIB. Reni dikabarkan wafat akibat serangan jantung.
Informasi yang dihimpun dari berbagai sumber, Reni Marlinawati lahir pada tanggal 10 Maret 1973 di Sukabumi, Jawa Barat. Sebelum menjadi politisi PPP, Reni aktif di Himpunan Mahasiswa Islam (HMI), dan hingga saat ini masih sangat aktif di KAHMI (Korp Alumni HMI).
BACA JUGA: Pingsan di Mobil Menuju DPP, Kesaksian Aktivis Sukabumi Sebelum Reni Marlinawati Wafat
Saat menjabat dua periode sebagai anggota DPR RI dari daerah pemilihan Kota dan Kabupaten Sukabumi, Reni juga dikenal getol menyambangi warga Sukabumi.
Meski pada Pileg 2019 lalu Reni tak terpilih kembali, namun Reni masih ingin mengabdikan diri untuk Sukabumi dengan maju sebagai bakal calon Bupati Sukabumi. Reni diusung oleh PPP, berpasangan dengan Sirojudin yang diusung PDIP.
Heri Gunawan, anggota DPR RI Fraksi Partai Gerindra yang pernah menjadi kolega saat di Senayan, turut mengucapkan bela sungkawa. Pria yang akrab disapa Hergun itu menyebut Reni adalah sebagai sahabat.
BACA JUGA: Waketum PPP Reni Marlinawati Meninggal Dunia karena Serangan Jantung
"Selamat Jalan Sahabat. Innanillahi Wa Inna ilaihi Rojiuun. Saya Heri Gunawan dan Keluarga. Menghatur turut berbela sungkawa, atas wafatnya Ibu Hj Dr Reni Marlinawati. Semoga amal ibadah beliau diterima dan mendapat tempat yang layak di sisi-Nya. Kepada keluarga yang ditinggalkan, semoga diberikan ketabahan. Aamiin. Aamiin. Aamiin," tulis Hergun di akun facebooknya disertai postingan foto Reni Marlinawati.
Hal senada disampaikan anggota DPR RI Fraksi PKS, drh Slamet. Slamet mengaku cukup mengenal sosok Reni Marlinawati. Ia pun turut memanjatkan doa.
"Yang saya kenal, beliau orang baik. Semoga Allah SWT menerima seluruh kebaikan beliau sebagai amal saleh, dan mengampuni segala dosa beliau," singkat Slamet saat dihubungi sukabumiupdate.com, Jumat malam.