SUKABUMIUPDATE.com - Situasi arus lalu lintas di sekitar area perbaikan Jembatan Cigadung, Kecamatan Bantargadung, Kabupaten Sukabumi pada Kamis (6/8/2020) terpantau tak sampai menyebabkan kemacetan panjang, meski diberlakukan sistem buka tutup arus. Personel kepolisian juga nampak berjaga di lokasi.
Jembatan yang berada di jalan utama penghubung Sukabumi - Palabuhanratu itu akan diperbaiki selama sebulan ke depan, mulai dimulai tanggal 5 Agustus sampai dengan 5 September 2020.
BACA JUGA: Video: Jembatan Cigadung Bantargadung Sukabumi Dibongkar, Ini Kata Polisi
Kepala Pengawas Lapangan proyek perbaikan Jembatan Cigadung, Yana Mulyana mengatakan, proses pembongkaran material jembatan dilakukan secara bertahap. Perbaikan jembatan dengan bentang panjang 35 meter dan lebar 7 meter itu menghabiskan biaya kurang lebih Rp 1,4 miliar.
"Dana perbaikan bersumber dari APBN 2020 sebesar Rp 1.490.378.700,24. Adapun teknis pengerjaan perbaikan, pembongkaran dilakukan tidak semuanya langsung, satu lajur terlebih dulu agar arus lalu lintas tetap dapat digunakan satu lajur lagi," ujarnya.
BACA JUGA: Jembatan Cigadung Bantargadung Sukabumi Dibongkar, Polisi: Tak Ada Pengalihan Arus!
Yana menyebut perbaikan dilakukan mengingat kondisi Jembatan Cigadung yang sudah rusak. "Intinya memang kondisi jembatan tersebut secara nilai stuktur lantai jembatan sudah harus diganti," jelasnya.
"Kita sudah melakukan sosialisasi ke beberapa pengguna jalan, baik itu perusahaan ataupun dinas dan pihak kepolisian serta Dishub. Kita juga pasang pamflet ataupun baligho di beberapa titik ruas jalan nasional yang berisi informasi adanya perbaikan jembatan itu. Dan tentunya kendaraan bermuatan di atas 8 ton tidak bisa melintas," pungkas Yana.