SUKABUMIUPDATE.com - Tim SAR gabungan melanjutkan kembali pencarian Soleh Suparto (20 tahun), wisatawan yang hilang setelah terseret ombak di Pantai Kapitol, desa Karang Papak, Kecamatan Cisolok, Kabupaten Sukabumi, Senin (6/7/2020).
Soleh, asal warga Kampung Kalangan, Desa Kalangan, Kecamatan Pedan, Kabupaten Klaten, terseret ombak bersama seorang temannya ketika berenang di Pantai Kapitol pada Minggu (5/7/2020). Saat itu ada dua orang yang terseret ombak, satu berhasil selamat, namun Soleh dinyatakan hilang.
BACA JUGA: Dua Wisatawan Terseret Ombak Pantai Kapitol Cisolok Sukabumi, Satu Hilang
Pencarian hari kedua yang dilakukan tim SAR gabungan dibagi menjadi beberapa area. Search and Recue Unit (SRU) pertama melakukan penyisiran dengan menggunakan perahu jukung dari lokasi kejadian hingga sejauh 1 Nm (Nautica mile).
"Tim kedua akan melakukan penyisiran di sepanjang bibir pantai dengan pengamatan secara visual hingga sejauh 1 Km dari lokasi kejadian," ujar Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Jakarta selaku SAR Mission Coordinator (SMC) Hendra Sudirman, melalui Korpos Sar Basarnas Sukabumi Faber Sinaga, kepada sukabumiupdate.com.
BACA JUGA: Wisatawan Terseret Ombak Pantai Kapitol Cisolok Sukabumi Berasal dari Klaten dan Bekasi
"Pagi ini tim rescue Basarnas bersama unsur SAR gabungan akan melakukan pencarian secara maksimal terhadap korban," jelasnya.
Adapun unsur-unsur yang terlibat dalam tim SAR gabungan yaitu Pos SAR Sukabumi, Polair Polres Sukabumi, Polsek Cisolok, BPBD Kabupaten Sukabumi, PMI kabupaten Sukabumi, Pramuka Peduli, Sarda, SAR MTA, IEA Sukabumi, Balawista, Sograbis (Grab) Sukabumi.
"Dari unsur nelayan HNSI juga dilibatkan untuk menginformasikam jika ada hal hal korban ditemukan. Mudah mudahan keberadaan korban hari ini dapat di ketemukan mohon doanya dari semua," tandasnya.