SUKABUMIUPDATE.com - Polair Polres Sukabumi rencananya akan melakukan pengecekan ke lepas Pantai Cikembang, Desa Pasirbaru, Kecamatan Cisolok, Kabupaten Sukabumi, Minggu (21/6/2020).
BACA JUGA: Heboh Bangkai Kapal Karam di Cisolok Sukabumi, DPRD Minta Pemkab Lakukan Penelitian
Hal itu dilakukan menyusul viralnya gambar benda mirip bangkai kapal di perairan Pantai Cikembang dalam citra satelit google maps.
"Mau kita cek ke lokasi," kata Kasat Polair Polres Sukabumi AKP Tri Andri Affandi saat dikonfirmasi melalui pesan singkat.
Tri menyebut, pengecekan langsung akan dilakukan bersama Tim Gabungan, termasuk bersama TNI AL. "Keberadaan benda diduga bangkai kapan karam tersebut membang baru bisa terdeteksi hari ini berkan kecanggihan teknologi yang semakin modern," imbuhnya.
BACA JUGA: Disebut Badong, Nelayan Cisolok Sukabumi Pastikan Benda Karam di Google Maps Itu Kapal
Diberitakan sebelumnya, benda mirip bangkai kapal di perairan Pantai Cikembang yang tertangkap citra satelit google maps itu sempat membuat heboh warganet.
Menurut keterangan nelayan setempat, titik tempat dimana ditemukannya bangkai kapal karam itu disebut dengan istilah Badong.
Jarak lokasi bangkai kapal tersebut dari Pantai Cikembang sekitar empat hingga lima kilometer, atau bisa menempuh waktu sekitar 15 menit menggunakan perahu nelayan. Badong berdasarkan informasi dari sesepuh nelayan sekitar memiliki panjang sekitar 100 meter.