SUKABUMIUPDATE.com - Pelaksanaan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) hari pertama di Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, tepatnya di Check Point Gunung Butak, petugas menemukan masih banyak warga yang belum menggunakan masker saat berpergian.
BACA JUGA: Ini Jumlah Kendaraan yang Melintas Tol Bocimi Saat PSBB Dimulai
Para petugas di check point pos Gunung Butak terdiri dari unsur kepolisian, TNI, Dinas Perhubungan, Satpol PP, tim kesehatan dan unsur terkait lainnya. Tampak para petugas gabungan tersebut beberapa kali memberikan imbauan kepada warga yang belum menggunakan masker.
Mereka yang kedapatan tidak menggunakan masker saat melintas di check point pos Gunung butak langsung dihalau petugas untuk putar balik kendaraan, kembali ke tempat asal atau rumah masing-masing.
BACA JUGA: Ini Suasana Pasar Palabuhanratu Saat PSBB Diberlakukan
"Kendaraan yang diputarbalik di pos Gunung Butak ada 19 unit kendraaan roda dua dan 7 unit kendaraan roda empat. Rata-rata selain tidak menggunakan masker juga pengendara yang datang dari zona merah," ujar Kanit Regident Satlantas Polres Sukabumi, Iptu Arta Dwi Kusuma.
Tidak hanya itu, sambung Arta, jajaran kepolisian juga melakukan pengamanan di simpang tiga arah Cikotok yang berbatasan dengan wilayah Banten. Berdasarkan laporan, terdapat 21 unit kendaraan roda dua dan 15 unit kendaraan penumpang yang diperiksa.
"Dari pemeriksaan, sebanyak 9 unit pengendara roda dua diputarbalik karena tidak menggunakan masker, atau tidak menggunakan helm. Akhirnya dihimbau untuk menggunakan masker terlebih dahulu dan helm," pungkasnya.