SUKABUMIUPDATE.com - Di saat pemerintah meminta agar mengurangi aktivitas di luar rumah, puluhan siswa SMP di Kalapanunggal, Kabupaten Sukabumi, malah berkeremun sambil corat-coret pakaian untuk merayakan kelulusan.
Kendati tidak membuat onar, puluhan pelajar ini tetap diamankan polisi. Mereka dikumpulkan di perbatasan Sukabumi-Bogor tepatnya di Desa Cipeteuy, Kecamatan Kabandungan, Kabupaten Sukabumi, Senin (20/4/2020).
BACA JUGA: Disuruh Belajar di Rumah, 55 Pelajar Terjaring Razia di Bioskop Sukabumi
Kapolsek Kalapanunggal, AKP Maryadi mengatakan, siswa yang diamankan itu sebanyak 20 orang. Mereka diamankan dengan konsisi seragamnya dipenuhi coretan cat pilox.
Menurut Maryadi, mereka diamankan pada saat berkumpul untuk berswafoto atau selfie di perbatasan Sukabumi dan Bogor. "Mereka hanya coret-coret baju dan foto-foto di perbatasan Kabandungan-Pamijahan (Kabupaten Bogor)," ujarnya kepada sukabumiupdate.com.
BACA JUGA: Satpol PP Kabupaten Sukabumi Pulangkan Pelajar yang Keluyuran di Jalan
Maryadi menjelaskan, para pelajar tersebut diberikan pembinaan dan kini para pelajar tersebut sudah diserahkan kepada orang tuanya masing.
Dari hasil pemeriksaan tidak ada senjata tajam atau barang membahayakan lainnnya yang ditemukan. "Tidak ada barang bukti yang kami dapat dari mereka. Kami berikan arah atas kondisi saat ini," tandasnya.