SUKABUMIUPDATE.com - Hujan deras yang terus mengguyur sejak Sabtu (28/3/2020) kemarin mengkibatkan tanah ambles di Kampung Cikadu RT 26/07 Desa Caringin, Kecamatan Gegerbitung, Kabupaten Sukabumi.
BACA JUGA: Pondasi Jembatan Ciodeng Cikakak Sukabumi Ambruk, Permukaan Jalan Amblas
Kabid Rehabilitasi dan Rekonstruksi Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sukabumi, Anita Larasati mengatakan, berdasarkan laporan petugas di lapangan, peristiwa itu terjadi Sabtu malam sekitar pukul 21.00 WIB.
"Hujan deras mengakibatkan tanah ambles, retakan panjang sekitar 25 meter. Ambles paling tinggi sekitar 1 meter. Fasilitas yang terancam dari titik ambles ke masjid sekitar 10 meter," ujar Anita.
BACA JUGA: Longsor Terjang Desa Gegerbitung Sukabumi
Ia memaparkan, berdasarkan assessment petugas di lapangan, ambles terjadi akibat tanah labil dan tak kuat menampung debit air.
"Korban luka nihil, korban jiwa nihil. Yang dibutuhkan saat ini kajian dari PVMBG. Warga diimbau untuk tetap waspada dan berhati-hati," tandas Anita.