SUKABUMIUPDATE.com - Peristiwa sekolah ambruk kembali terjadi di Kabupaten Sukabumi. Kali ini terjadi di SDN Cikaramat, Desa Cihaur, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi, dimana atap ruang kelas III tiba-tiba saja ambruk pada Kamis (5/12/2019) sekitar pukul 10.15 WIB.
Beruntung tidak ada korban jiwa pada peristiwa yang terjadi di Kampung Cikaramat RT 01/06, Desa Cihaur itu.
BACA JUGA: Diguyur Hujan, Atap SDN Sangkalih Gegerbitung Sukabumi Ambruk
Salah seorang guru SDN Cikaramat Ujang Supriatna, mengatakan, ruang kelas yang ambruk itu berada bersebelahan dengan kantor. Menurut dia, kejadian ini membuat kaget guru dan siswa. "Alhamdullah tidak ada korban jiwa, karena saat kejadian anak-anak sedang beristirahat," ujarnya.
BACA JUGA: Siswa Terkejut, Atas Kelas SDN Kiarajangkung Sukabumi Ambruk
Menurut dia, ruang kelas yang ambruk itu memang sudah empat bulan tidak digunakan karena kondisinya sudah tidak memungkinkan dan dirasa membahayakan. Karena itu, siswa kelas III belajar menggunakan kelas I dengan sistem shift. Kejadian kelas ambruk ini, kata Ujang, sudah dilaporkan kepada Dinas Pendidikan.
"Kta juga sudah melakukan koordinasi dengan semua pihak termasuk laporan ke dinas pendidikan. Mudah-mudahan bantuan renovasi atau rehab segera turun, mengingat sekarang sudah mulai turun hujan," pungkasnya.
BACA JUGA: Cerita Guru SDN Sangkalih Gegerbitung Sukabumi Sebelum Atap Kelas Ambruk
Dalam sepekan ini ada dua sekolah ambruk. Sebelum kejadian di SDN Cikaramat, kondisi serupa juga dialami SDN Sangkalih, Desa Caringin, Kecamatan Gegerbitung, Kabupaten Sukabumi. Atap SDN Sangkalih ambruk setelah diguyur hujan deras dan angin kencang, Selasa (3/12/2019) petang sekitar pukul 17.15 WIB.