SUKABUMIUPDATE.com - Banjir yang menggenangi Jalan Raya Suryakencana, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi, membuat seekor ular berukuran besar keluar dari gorong-gorong jalan, Rabu (4/12/2019) sore.
Kejadian ini membuat pengendara dan warga yang berada di sekitar jalan tersebut ketakutan.
BACA JUGA: Jalan Suryakencana Cibadak Sukabumi Selalu Banjir, Dinas PU Ungkap Penyebabnya
Ular yang diduga jenis sanca batik ini pertama kali diketahui saat merayap di tengah jalan saat hujan deras mengguyur. Warga kemudian memberanikan diri menangkap ular tersebut dan dimasukan ke dalam karung.
"Ular keluar dari gorong-gorong ketika hujan dan jalan tergenang banjir. Warga kaget dan anak-anak ketakutan. Mungkin ular itu dari sungai disekitar daerah ini," ujar Antonio (40 tahun), pedagang di sekitar Jalan Surya Kencana Cibadak.
BACA JUGA: Banjir 35 Sentimeter Rendam Jalan Suryakencana Cibadak Sukabumi
Panjang ular, kata Antonio, diperkirakan 5 meter. "Kejadian ular keluar dari gorong-gorong ini pertama kali terjadi," jelasnya.