SUKABUMIUPDATE.com - Anak tangga di objek wisata Curug Luhur Cigangsa, Kelurahan Surade, Kecamatan Surade, Kabupaten Sukabumi, diperbaiki. Hal itu dilakukan setelah warga mengeluhkan kondisi tembok anak tangga yang banyak pecah sehingga membahayakan wisatawan. Karena kondisi itu, warga pun menganggap pekerjaan yang dilakukan asal-asalan.
"Pembuatan anak tangga akses ke Curug luhur, memang merupakan program Peningkatan Partisipasi Pembangunan Kecamatan (P3K) Surade tahun anggaran 2019, sebesar Rp 50 juta," ujar Kasi Sarana Prasarana Kecamatan Surade, Hasan, kepada sukabumiupdate.com, Minggu (3/11/2019).
BACA JUGA: Tangga di Curug Luhur Surade Sukabumi Pecah-pecah, Warga: Bahayakan Wisatawan
Pelaksanaan pekerjaan program P3K tersebut, kata Hasan, dipercayakan kepada Kelompok Masyarakat (Pokmas). Adapun dalam perjanjiannya ada waktu pemeliharaan, sehingga langsung diperbaiki kembali ketika ada keluhan dari masyarakat anak tangga tersebut rusak.
"Kami segera berkoordinasi dengan Pokmas, untuk memperbaiki kembali bagian-bagian yang rusak dan kurang rapi. Perbaikan sudah dimulai hari kemarin Sabtu (2/11/2019) dari mulai tangga teratas hingga anak tangga terbawah. Temboknya dibongkar kembali lalu diplester dan pengacian," kata Hasan.
Selain itu, bak penampungan air bersih Program P3K Surade yang rembes di Kampung Cijaliman Desa Sirnasari, Kecamatan Surade, juga sudah rampung diperbaiki. Sebelumnya, bak air bersih ini pun dikeluhkan kondisinya karena rembes.
Warga pun terpaksa harus memperbaiki kerusakan tersebut dengan mengganti pipa paralon sepanjang 68 meter sebanyak 12 batang, untuk menambah daya sembur sumur bor yang memiliki kedalaman hingga 63 meter. Perbaikan ini menggunakan uang kas masjid.
Menurut Hasan, uang kas masjid itu pun sudah diganti. "Begitupun dengan uang kas Masjid yang dipakai membeli pipa paralon sudah diganti," pungkasnya.