SUKABUMIUPDATE.com - Sebuah rumah semi permanen di Kampung Cidahu RT 01/09 Desa Tanjungsari, Kecamatan Jampang Tengah, Kabupaten Sukabumi terbakar pada Senin (28/10/2019) petang, sekitar pukul 17.00 WIB.
BACA JUGA: Pabrik Kayu di Jampang Kulon Sukabumi Ludes Terbakar Gegara Puntung Rokok
Relawan P2BK BPBD Kecamatan Jampang Tengah, Dadi Supardi mengatakan, rumah dihuni oleh satu kepala keluarga tiga jiwa. Diantaranya Anih (60 tahun) beserta kedua anaknya, Handi (20 tahun) dan Abdu (11 tahun).
"Berdasarkan informasi dari saksi mata, Pak Asep Khusaeri (57 tahun), pemicu terjadinya kebakaran adalah api dari tungku perapian (hawu) yang menyambar bensin," beber Dadi kepada sukabumiupdate.com, Senin malam melalui pesan singkat.
BACA JUGA: Tersembur Api, Kondisi Dua Korban Kebakaran Kios Bensin di Nagrak Sukabumi
"Saat itu, Handi dan Abdul sedang memindahkan bensin dari jeriken besar ke takaran botol eceran. Akibatnya, kakak beradik tersebut mengalami luka bakar dan langsung dievakuasi ke Puskesmas Jampang Tengah. Kabarnya sudah dirujuk ke RSUD R Syamsudin SH Kota Sukabumi," lanjut Dadi.
Masih kata Dadi, pemilik rumah, Anih berhasil selamat dari sambaran api dan untuk sementara tinggal bersama keluarga terdekat. "Rumah hangus terbakar. Kerugian ditaksir mencapai Rp 80 juta. Yang dibutuhkan korban saat ini biaya pengobatan di rumah sakit, material bangunan, serta kebutuhan hidup lainnya," pungkas Dadi.