SUKABUMIUPDATE.com - Dua rumah di Kampung Sirnaasih RT 04/03 Desa Cikakak, Kecamatan Cikakak, Kabupaten Sukabumi ludes terbakar, Senin (14/10/2019).
BACA JUGA: Gara-gara Colokan Kulkas, Tiga Rumah di Cikembar Sukabumi Ludes Tak Tersisa
Informasi yang dihimpun, api pertama kali terlihat sekitar pukul 18.00 WIB, menjelang waktu Salat Magrib. Warga yang panik langsung melakukan pemadaman dengan alat seadanya.
"Kejadiannya pas magrib. Waktu mau salat, saya menyalakan listrik kemudian pergi ke bagian tengah rumah. Tiba-tiba ada suara kretek-kretek gitu," ujar Yayah Mariah (70 tahun) pemilik rumah.
BACA JUGA: Gara-gara Merokok di Kamar, Rumah di Pasirpanjang Ciracap Ludes Terbakar
Lanjut Yayah, saat itu ia melihat ada kepulan asap dan langsung berlari ke luar rumah meminta bantuan ke warga sekitar. Ia berteriak minta tolong bahwa telah rumahnya terbakar.
"Pas di luar tiba-tiba api sudah membesar, dan menghanguskan rumah saya kemudian merembet ke bangunan satunya, kontrakan dua pintu," jelas Yayah masih terlihat syok.
"Tidak ada barang yang tersisa. Semua ludes terbakar termasuk barang-barang di rumah kontrakan juga," pungkasnya.
BACA JUGA: Korsleting Listrik, Rumah Petani di Citaraje Surade Terbakar
Pantauan di lapangan, sekitar pukul 18.30 WIB dua kendaraan pemadam kebakaran tiba di lokasi dan langsung melakukan pemadaman. Api dapat di padamkan sekitar pukul 19.00 WIB.
Informasi sementara, tak ada korban jiwa akibat peristiwa kebakaran ini. Penyebab kebakaran sedang diidentifikasi. Petugas masih meminta keterangan sejumlah saksi dan melakukan pendataan kerugian material.