SUKABUMIUPDATE.com - Kebakaran rumah kembali terjadi di Kabupaten Sukabumi. Si jago merah kali ini mengamuk di Kampung Manglad RT 09/04, Desa Kalapanunggal, Kecamatan Kalapanunggal, Kabupaten Sukabumi, Selasa (13/8/2019). Kebakaran rumah milik Yudi Supriadi (46 tahun) disebabkan korsleting listrik.
"Ini dari kabel yang konslet," ujar Yudi kepada sukabumiupdate.com.
BACA JUGA: Rumah Kakek Adi di Bojonggenteng Sukabumi Dilalap Si Jago Merah
Yadi mengatakan yang pertama tahu peristiwa tersebut adalah putranya bernama Arya Faturahman (15 tahun). Arya saat itu melihat asap membungbung tinggi dari rumahnya sekitar pukul 09.30 WIB, setelah itu api berkobar melalap rumah.
"Saya lagi kerja di Cikaracak di rumah ada anak saya. Awalnya tidak ada api, hanya asap saja," terangnya.
BACA JUGA: Gara-gara Masak Air, Si Jago Merah Amuk Pemukiman Padat Penduduk di Kota Sukabumi
Warga kemudian mencoba memadamkan api dengan alat seadanya. Yadi yang saat itu ada di Kampung Cikaracak, mengaku kaget ketika mendengar rumahnya terbakar, khawatir anaknya menjadi korban dalam insiden ini.
"Ya, mau gimana lagi ini nasib saya. Tapi yang penting anak saya selamat," katanya.
Dua unit mobil Damkar Cicurug dan Cibadak datang di lokasi. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, namun kerugian diperkirakan mencapai Rp 300 juta.