Tips Mudik Lebaran Malam Hari Menggunakan Sepeda Motor

Minggu 26 Mei 2019, 05:04 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Hari raya Idul Fitri atau Lebaran sangat dinanti umat muslim untuk berkumpul bersama keluarga di kampung halaman, apalagi bagi para perantau menjadi tradisi yang tak boleh dilewatkan, seberapa jauh pun kampung halaman akan ditempuh, tentu dengan rencana mudik lebaran dari jauh-jauh hari.

Mudik juga tak hanya bisa dilakukan dengan menggunakan transportasi umum, seperti bus, hingga kereta api. Beberapa orang tentu ingin mudik dengan memilih kendaraan pribadi agar lebih cepat sampai, seperti naik sepeda motor.

Namun, jika ingin mudik naik sepeda motor Anda harus mengetahui beberapa tips yang harus dilakukan agar selama perjalanan selalu nyaman dan aman. Apalagi jika Anda memilih perjalanan pada malam hari untuk menghindari macet dan panas di jalan raya, tentu harus mempersiapkan diri dengan ekstra.

Selain menggunakan jaket hangat, masker, hingga sarung tangan, ada beberapa tips mudik lebaran jika berkendara saat malam hari yang harus Anda ketahui.

Berikut sukabumiupdate.com melansir dari berbagai sumber tips nyaman mudik lebaran menggunakan kendaraan bermotor saat malam hari.

1. Cek Kondisi Kendaraan

Sepeda motor yang akan dibawa mudik, harus dicek kelaikannya. Apalagi bila kampung halaman Anda cukup jauh. Mengecek kondisi kendaraan meliputi kondisi mesin, rem, oli, ban, lampu-lampu, dan lainnya. 

Bukan hanya saat mudik saja, Anda juga perlu menstabilkan kondisi motormu agar aman dan nyaman digunakan. Gunakanlah peralatan berkendara yang sudah SNI agar aman ketika melewati pos polisi di seluruh jalur mudik.

2. Cek Kondisi Tubuh

Bukan hanya mengecek kondisi motor saja, kamu juga harus mempersiapkan diri dengan menjaga kesehatan. Berkendara malam hari saat mudik lebaran tentu adalah tantangan tersendiri karena kamu akan mudah lelah dan mengantuk.

Ada baiknya jika kamu mempersiapkan diri dengan mengonsumsi vitamin, rajin berolahraga, dan istirahat yang cukup sebelum berangkat.

3. Ajak Teman

Saat mudik tentu saja semua orang ingin pulang ke kampung halaman masing-masing. Namun jika ada temanmu yang ingin menunda mudik karena suatu alasan, ada baiknya mengajaknya untuk ikut pulang bersama di rumahmu.

Ada sisi positif yang bisa kamu ambil, yakni berkendara di malam hari dengan teman tidak akan membuatmu mudah bosan dan mengantuk. Anda bisa mengobrol dengan teman sepanjang perjalanan maupun bergantian untuk menyetir motor agar tidak mudah lelah.

4. Bawa Barang Secukupnya

Saat mudik lebaran tentu dalam pikiran ingin membawa banyak oleh-oleh yang dibagikan kepada kerabat dan teman-teman. Tetapi jika mudik lebaran dengan naik sepeda motor ada baiknya menghindari membawa banyak barang bawaan.

Bawalah barang secukupnya saja agar perjalananmu selalu nyaman dan mudah jika ingin beristirahat di posko mudik tanpa harus menurunkan banyak bawaan.

Semakin banyak barang yang kamu bawa saat mudik naik sepeda motor, maka akan semakin susah juga menjaga keseimbangan selama berkendara.

5. Hindari Jalanan Sepi

Saat mudik tentu banyak lokasi yang macet dan padat kendaraan seperti mobil pribadi. Beberapa orang justru menyiasati dengan memilih jalan alternatif dengan lewat jalanan yang lebih sepi agar mudah sampai.

Perlu diketahui, selama mudik lebaran dan berkendara di malam hari Anda harus menghindari jalanan yang sepi. Hal ini untuk menghindari risiko begal, jambret, hingga penculikan yang membuatmu gagal mudik.

Selain itu, lewat jalan yang ramai dan macet tak jadi masalah karena ada banyak posko mudik yang aman dan dijaga oleh beberapa polisi.

6. Istirahat di Posko Mudik

Sepanjang jalur mudik lebaran selalu disediakan posko mudik untuk tempat beristirahat sebelum melanjutkan perjalanan. Ada baiknya Anda menemukan posko terdekat dan beristirahat untuk mengembalikan energi sebelum berkendara.

Anda bisa mencari posko mudik terdekat dengan menggunakan aplikasi dari ponselmu yang bisa memberitahu posko terdekat dari lokasimu saat itu.

7. Hindari Konsumsi Obat-obatan

Jika Anda ingin mudik dan berkendara saat malam hari, hindari mengonsumsi obat-obatan yang menyebabkan kantuk, karena jika berkendara dalam keadaan mengantuk sangat tidak nyaman dan cukup berbahaya dan bisa menyebabkan kecelakaan.

Sehingga persiapkan diri jika ingin mudik dan berkendara di malam hari untuk menjaga mata agar tidak mengantuk. Jika kamu mengantuk dalam perjalanan segera temukan posko mudik untuk beristirahat sejenak sebelum melanjutkan perjalanan.

8. Atur Jarak Pandang

Selama mudik dan berkendara di malam hari, ada baiknya Anda menggunakan lampu standar agar tidak menyilaukan pengendara lain. Aturlah jarak pandang selama perjalanan menggunakan lampu jarak jauh jika kamu berada di jalan yang gelap dan sepi.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Editor :
Berita Terkini
Sukabumi Memilih22 November 2024, 15:16 WIB

Debat Pilbup Sukabumi: Asep Japar-Andreas Sampaikan Kunci Mewujudkan Sukabumi Mubarakah

Paslon nomor urut 2, Asep Japar-Andreas paparkan komitmen dan kunci dalam mewujudkan Kabupaten Sukabumi Mubarakah.
Paslon nomor urut 1 Asep Japar-Andreas saat memaparkan visi-misi dalam sesi pertama debat publik terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024. (Sumber : Youtube Sukabumiupdate)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 15:13 WIB

Debat Pilbup Sukabumi: Iyos-Zainul Sebut Solusi Masyarakat Sejahtera Tak Cukup Melanjutkan

Paslon Iyos-Zainul berkomitmen mengelola seluruh potensi demi mewujudkan Sukabumi yang Agamis, Sejahtera, Inovatif dan Kolaboratif.
Paslon nomor urut 1 Iyos-Zainul saat memaparkan visi-misi dalam sesi pertama debat publik terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024. (Sumber : Youtube Sukabumiupdate)
Inspirasi22 November 2024, 15:00 WIB

Loker Sukabumi Sebagai Cook/Commis 1 Minimal SMK, Cek Kualifikasinya Disini!

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Ilustrasi. Loker Sukabumi Sebagai Cook/Commis 1 Minimal SMK, Cek Kualifikasinya Disini! (Sumber : Freepik)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 14:55 WIB

Debat Publik II Pilbup Sukabumi 2024, Tim Asep Japar - Andreas: Visi Misi

Ajang adu gagasan pasangan calon ini disiarkan secara langsung oleh stasiun tv nasional atau bisa diakses melalui kanal youtube sukabumiupdate.com.
Paslon 02 pilkada kabupaten sukabumi 2024, Asep Japar - Andreas (Sumber: dok kpu kabupaten sukabumi)
Life22 November 2024, 14:39 WIB

Media Sosial: Senjata Baru dalam Kampanye Politik?

Media sosial mengubah kampanye politik: cepat, luas, dan interaktif. Namun, hoaks dan manipulasi jadi tantangan. Bagaimana memanfaatkan peluangnya tanpa terjebak risikonya? Simak ulasannya di sini!
Media sosial: alat kampanye politik yang efektif, tapi penuh tantangan. Bijaklah dalam menggunakan dan menerima informasi! (Sumber : freepik)
Food & Travel22 November 2024, 14:30 WIB

Wisata Alam Karacak Valley, Menikmati Keindahan Hutan Pinus dan Curug di Garut Kota

Karacak Valley Garut adalah pilihan yang tepat untuk wisatawan yang mencari ketenangan dan keindahan alam yang masih asri.
Kawasan Taman Wisata Karacak Valley terletak di perbukitan dengan pemandangan hutan pinus yang masih asri. Foto: IG/karacak_valley
Sukabumi Memilih22 November 2024, 14:28 WIB

Debat Publik II Pilbup Sukabumi 2024, Tim Iyos-Zainul: Pengalaman 38 Tahun

Dengan pengalaman Pak Iyos selama 38 tahun di pemerintahan dan Pak Zainul yang juga berpengalaman dalam mengelola pemerintahan, kami tetap percaya diri.
Paslon 01 Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024 (Sumber: dok kpu kabupaten sukabumi)
Bola22 November 2024, 14:00 WIB

Prediksi Persib Bandung vs Borneo FC di Liga 1 2024/2025: H2H, Susunan Pemain dan Skor

Persib Bandung vs Borneo FC akan tersaji malam ini Jumat (22/11/2024), mulai pukul 19.00 WIB.
Persib Bandung vs Borneo FC akan tersaji malam ini Jumat (22/11/2024), mulai pukul 19.00 WIB. (Sumber : X/@BorneoSMR/@persib).
Sukabumi22 November 2024, 13:57 WIB

Lewat Inovasi Kesehatan, Kota Sukabumi Raih KIJB 2024 Pemprov Jabar

Reni mengapresiasi prestasi Puskesmas Sukakarya.
Puskesmas Sukakarya Kota Sukabumi meraih KIJB 2024 di Trans Hotel, Kota Bandung, Kamis, 21 November 2024. | Foto: Istimewa
Nasional22 November 2024, 13:56 WIB

Kronologi Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan, Berawal dari Masalah Tambang

Berikut kronologi polisi tembak polisi di Solok Selatan menurut Kapolda Sumbar Irjen Suharyono.
Ilustrasi. Peristiwa polisi tembak polisi terjadi di Solok Sumbar. | Foto : Pixabay