SUKABUMIUPDATE.com - Banjir kembali merendam Jalan Surya Kencana, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi, Kamis (4/4/2019) sore. Banjir terjadi akibat hujan deras yang mengguyur hingga seluruh jalan tertutupi air kurang lebih setinggi 10 sentimeter.
BACA JUGA: Banjir 35 Sentimeter Rendam Jalan Suryakencana Cibadak Sukabumi
Akibatnya arus lalu lintas dari dua arah baik dari Bogor menuju Sukabumi dan sebaliknya terganggu. Banyak kendaraan yang mogok akibat nekat menerobos banjir. Air juga masuk ke pertokoan yang berada di Jalan Surya Kencana. Air juga mengalir ke permukiman warga yang posisinya lebih rendah dari jalan.
Warga mengungkapkan, banjir terjadi akibat saluran drainase yang tidak bisa menampung air hingga meluap membanjiri jalan. Air yang masuk ke dalam drainase berasal dari daerah pemukiman warga yang tempatnya lebih tinggi dibandingkan dengan jalan.
"Banjir ini akibat kiriman air dari beberapa kampung diantaranya Sukajadi sehingga drainasenya tidak menampung akhirnya meluap ke jalan raya dan ke pertokoan. Setiap hujan pasti terjadi banjir, kami sebagai warga dan pemilik toko berharap pemerintah dan dinas terkait melakukan perbaikan drainase," ujar Anas (56 tahun), salah seorang pemilik toko.
Anas mengungkapkan, gorong-gorong di Jalan Raya Surya Kencana belum lama itu diperbaiki. Pekerjaannya bersamaan dengan perbaikan trotoar. "Sekarang air tersebut masuk kepermukiman warga dan ke masjid seperti air terjun. Sekali lagi kami berharap tolong diperbaiki drainase atau gorong-gorong," ujarnya.