SUKABUMIUPDATE.com - Jamal (37 tahun), istrinya Iis Sumiati (28 tahun) dan anaknya Ayu (10 tahun), korban kebakaran yang merenggut nyawa satu keluarga di Kampung Sukasirna RT 03/13, Desa Cikembar, Kecamatan Cikembar, Kabupaten Sukabumi, akan dimakamkan terpisah.
Sang ibu, Iis Sumiati dan putrinya Ayu, rencananya dimakamkan di Kampung Kuta RT 14/08 Desa Purabaya, Kecamatan Purabaya, Kabupaten Sukabumi. Sementara jenazah Jamal akan dibawa ke kampung halamannya, di Kampung Durenseribu RT 01/08, Kelurahan Durenseribu, Kecamatan Bojongsari, Kota depok.
BACA JUGA: Kebakaran Cikembar Sukabumi Disengaja oleh Suami, Keluarga Istri Tolak Jenazah Pelaku
"Saya lihat banyak berita di Sukabumi, disitu ada nama Jamal, Iis dan Ayu. Saya spontan memastikan itu Jalam keponakan saya atau bukan. Dengan rasa penasaran, akhirnya kami ke Sukabumi," ungkap Tarmidji (65 tahun) paman almarhum Jamal saat diwawancarai sukabumiupdate.com, Rabu (20/2/2019) malam.
Ia juga mengaku mendapat kabar dari pihak keluarga Iis. Tak lama setelah mendapat kabar, Tarmidji bersama rombongan pihak keluarga Jamal mendatangi RS Sekarwangi Cibadak.
"Setelah dicek, ternyata benar itu Jamal. Kami akan membawa jenazah Jamal ke kampung halamanya untuk dikuburkan disana. Itupun hasil kesepakatan keluarga dari istrinya. Kalaupun mau di Sukabumi, juga silahkan. Kami akan bantu pemakamannya," lanjut Tarmidji.
Sementara itu, ayah kandung Ayu, Deni Herdiansyah juga nampak mendatangi RS Sekarwangi. Deni mengaku kaget setelah mendengar kabar putri kandungnya meninggal dunia dengan cara yang mengenaskan.
"Saya kaget dengar telepon dari saudara yang di Pelabuhanratu. Kok bisa begini? Saya enggak nyangka bisa sampai begini. Ayu itu anak pertama," ujar Deni keheranan.
BACA JUGA: Jenazah Korban Kebakaran di Cikembar Sukabumi Diotopsi Tim Forensik Mabes Polri
Ia berharap jenazah putrinya itu bisa segera dibawa pulang untuk bisa diurus dan dimakamkan. Apalagi, sejak tinggal di Bogor, Deni mengaku cukup jarang bertemu Ayu yang sudah diasuh oleh ayah tirinya, yakni Jamal.
"Saya pikirannya Ayu baik-baik aja. Enggak pernah punya pikiran negatif atau gimana. Saya bersyukur alhamdulillah anak saya ada yang ngurus, kan gitu. Setiap tahun, Ayu selalu saya temui. Pokoknya semua sudah saya anggap keluarga sendiri, enggak ada hubungan jelek," pungkas Deni.