SUKABUMIUPDATE.com - Ratusan warga mendatangi kantor Desa Jambenenggang, Kecamatan Kebonpedes, Kabupaten Sukabumi. Hal itu sebagai bentuk dukungan moril kepada Kades Jambenenggang, Ojang Sopandi, pasca dilaporkan ke Kejari oleh Gerakan Masyarakat Peduli Uang Rakyat (Gempur) beberapa waktu lalu.
Pantauan sukabumiupdate.com, warga membawa kertas karton dengan berbagai tulisan dan membuat petisi dengan membubuhkan tanda tangan di atas spanduk, yang nantinya akan diserahkan ke pihak kepolisian. Sebagai bukti bahwa warga Desa Jambenenggang menuntut balik kelompok yang mengatasnamakan Gempur.
Salah seorang warga Kampung Banen, Desa Jambenenggang, Ati (52 tahun) mengatakan pelaporan kepala desanya ke Kejari membuat bertanya-tanya. Pasalnya ia dan warga lainnya menilai, setiap ada pembangunan selalu terealisasi.
"Selama ini program pembangunan lancar-lancar saja, kedatangan kami ke tempat ini juga spontan, sebagai bukti dukungan moril terhadap pimpinan wilayah," ujarnya kepada sukabumiupdate.com, Jumat (1/2/2019).
BACA JUGA : Kades Jambenenggang Sukabumi Dilaporkan, Warga Tuntut Balik
Camat Kebonpedes, Ali Iskandar menambahkan aksi warga ini merupakan sinyal kebaikan. "Bersyukur, dukungan moril ini dilakukan warga dengan tidak berujung kepada pergerakan yang anarkis dan memicu antar kelompok," katanya.
Tuntutan balik warga terhadap kelompok yang telah melaporkan pihak kades, kata Ali itu merupakan hak preogratif warga. "Saya selaku camat tidak bisa mengintervensi proses hukum, seandainya proses berlanjut," pungkasnya.