SUKABUMIUPDATE.com - Cucu Sumirat (56 tahun) korban kecelakaan, rencananya akan dimakamkan di TPU Binong, Desa Parungseah, Kecamatan Sukabumi, Kabupaten Sukabumi, Senin (29/10/2018) pagi.
Jenazahnya kini masih berada di rumah duka di Kampung Kabandungan RT 04/09 Desa Parungseah, Kecamatan Sukabumi.
Cucu menjadi korban kecelakaan yang terjadi di Jalan KH A Sanusi Sukabumi Minggu (28/10/2018) sekitar pukul 14.00 WIB. Kecelakaan ini melibatkan sebuah angkot bernopol F 1937 TS dengan mobil Toyota Sienta F 1159 QG. Saat itu angkot melaju dari arah Cisaat menuju Sukabumi dan mobil Sienta tersebut datang dari arah beralawanan. Kedua kendaraan bertabrakan hingga menyebabkan angkot terguling dan korban tertimpa badan angkot.
Rahmat (57 tahun) mengungkapkan, korban yang merupakan tetangganya ini mengalami kecelakaan usai mengunjungi kakaknya di daerah Cibadak. Saat itu korban bertemu dengan Rahmat pada pagi dan menyempatkan ngobrol. Ia tak menyangka dalam perjalanan pulang tetangganya ini menjadi korban kecelakaan.
"Gak nyangka meninggal akibat kecelakaan, padahal tadi pagi masih ngobrol sekitar jam10 an dan berangkat ke Cibadak ke kakaknya" ujarnya kepada sukabumiupdate.com, Minggu (28/10/2018) malam.
Menurut Rahmat, korban dikenal rajin ikut pengajian.
BACA JUGA: Kecelakaan Maut di Kota Sukabumi, Angkot Terguling Seorang Penumpang Tewas
"Alhamdulillah beliau baik, solehah, ramah, tidak banyak bicara, bertetangga, aktif juga jika pengajian masjid manapun pasti didatangi," ungkapnya.
Hal senada diungkapkan Ketua RT setempat, Maryani. Menurut dia korban merupakan sosok yang baik, ramah dan rajin ke masjid. Dia pun bertemu sempat bertemu korban pada pagi sebelum kejadian.
"Padahal tadi pagi masih ngobrol. Jenazah akan dikuburkan besok," singkatnya.