SUKABUMIUPDATE.com - Korban kebakaran yang terjadi di Kampung Bantarjati RT 036/009, Desa Sindangresmi, Kecamatan Jampangtengah, Kabupaten Sukabumi, belum mendapatkan bantuan dari pemerintah setempat.
Kebakaran yang terjadi pada Kamis (4/10/2018) malam itu menghanguskan dua rumah milik Eet (60 tahun0 dan Bae (50 tahun). Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, namun kini 10 jiwa tak memiliki tempat tinggal dan mengungsi di rumah tetangga.
BACA JUGA: Dua Rumah di Jampangtengah Sukabumi Ludes Terbakar
"Memang dari pihak desa sempat turun ke lokasi untuk pendataan. Namun sampai detik ini tidak ada tembusan lagi, kami berharap pemerintah segera memberikan bantuan kepada korban, membantu meringankan terutama untuk membangun kembali rumahnya," kata Ketua RT 039 Kanit Kurnia, kepada sukabumiupdate.com, Selasa (9/10/2018).
Kebakaran yang menghanguskan dua rumah ini diakibatkan korsleting listrik.