SUKABUMIUPDATE.com - Ratusan Personil gabungan dari kepolisian, TNI, Satpol PP dan Dinas Perhubungan Kabupaten Sukabumi menggelar apel siaga pengamanan antisipasi gerakan massa dalam memperingati hari buruh internasional (May Day) di Lapang Sekarwangi Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi, Selasa (1/5/2018).
Kapolres Sukabumi, AKBP Nasriadi menuturkan, Apel tersebut merupakan antisipasi pengamanan dalam peringatan hari Mayday atau hari Buruh internasional, yang diperingati bukan hanya di Sukabumi namun diseluruh dunia.
BACA JUGA: Buruh Sukabumi Tak Setuju Mayday Is Fun Day
"Kami sudah beberapa kali melakukan upaya pertemuan dengan para pengurus serikat pekerja, alhamdulillah hasilnya hari ini para serikat tidak melaksakan aksi seperti yang disampaikan sebelumnya. Hari ini lebih ke arah pelaksanaan bakti sosial, dan family gathering sehingga bisa memberikan manfaat kepada masyarakat disekitar perusahaan," ujarnya kepada sukabumiupdate.com, Selasa(1/5/2018).
BACA JUGA: May Day, Kapolres Sukabumi Minta Buruh Tak Tegang
Apel tersebut, kata Nasriadi, merupakan bentuk sinergitas yang baik dari tingkat Muspida dengan serikat buruh. Bukan berarti tidak ada kegiatan aksi unjuk rasa, tetapi pengamanan tidak dilaksakan.
"Intinya kita harus tetap menjamin keamaanan Sukabumi. Sebelumnya Mayday dijadikan hari yang menakutkan, hari ini kami harapkan Mayday menjadi Funday dan Good day," Jelasnya.