SUKABUMIUPDATE.com - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Sukabumi segera mengambil tindakan untuk menangani Siti Rahmawai, bayi 9 bulan asal Kecamatan Surade yang mengidap Hidrosefalus. Pihak Dinkes sudah berkoordinasi dengan petugas kesehatan di wilayah.
"Saya belum tahu masalah penyakit yang diderita oleh Siti Rahmawati, makanya barusan saya langsung telepon kepala Puskesmas (KAPUS) Surade," ujar Asep Suherman, Kepala Bidang (Kabid) Pelayanan Kesehatan Dinkes Kabupaten Sukabumi kepada sukabumiupdate.com diruang kerjanya, Senin (26/2/2018).
Asep menambahkan, informasi yang dihimpun dari Kapus Surade diketahui bahwa orangtua Siti Rahmawati bukan warga sekitar, melainkan warga pindahan. Hal ini menjadi kendala administrasi penanganannya.
"Kita akan membantu terkait masalah penyakit yang diderita Siti Rahmawati apabila persyaratan administrasi nya lengkap," ujar Asep.
Lebih lanjut Asep mengimbau setiap ibu hamil untuk rutin memeriksakan kondisi kandungannya. Serta mengikuti arahan petugas kesehatan.