SUKABUMIUPDATE.com - Kematian ternak milik warga di Kampung Cikawung, dan Pasir Wulung Desa Sindangraja Kecamatan Curugkembar Kabupaten Sukabumi, sudah dipastikan karena serangan hewan buas jenis Ajag.
Adapun perkampungan yang didatangi Ajag begitu berdekatan dengan Gunung Gonggang, besar kemungkinan populasi Ajag yang masih banyak di gunung tersebut.
BACA JUGA:Â Ajag Teror Perkampungan di Curugkembar Kabupaten Sukabumi, Ini Imbauan Polisi
Budiarto, Anggota Pusat Penyelamatan Satwa Cikananga (PPSC), mengatakan ada hal yang menyebabkan Ajag turun ke perkampungan. Yakni kerusakan ekosistem di hutan.
"Kejadian ini timbul akibat kerusakan Ekosistem di Gunung Gonggang, bukan karena hal lain," tegas Budiharto.
Dengan kejadian ini, Budi menegaskan pentingnya peran serta masyarakat untuk menjaga keseimbangan ekosistem agar konflik satwa dengan manusia tidak terjadi.
BACA JUGA:Â Ngeri ! Cerita Warga Lihat Hewan Buas Serang Ternak di Curugkembar Sukabumi
Budi menegaskan, kejadian matinya ternak milik warga ini tidak ada kaitannya dengan hal mistis. Sebab dilihat dari luka di ternak, sudah dipastikan karena gigitan dan cakaran Ajag.
"Jika melihat dari karakter gigitan dan cabikan nya, matinya hewan ternak tersebut karena gigitan Ajag," pungkas Budiharto.