SUKABUMIUPDATE.com – Wakil Bupati Adjo Sardjono, mengapresiasi upaya yang dilakukan jajaran Kepolisian Resor (Polres) Sukabumi, untuk mengamankan Perayaan Natal 2017 dan Tahun Baru 2018. Salah satunya yaitu dengan menerjunkan ribuan personel dalam Operasi Lilin Lodaya 2017.
Seperti dalam siaran pers yang diterima sukabumiupdate.com, Selasa (19/12/2017), Adjo berharap, kerukunan umat beragama terjalin dengan baik di Kabupaten Sukabumi.
Selain itu, orang nomor dua di Kabupaten Sukabumi inipun mengajak semua pihak untuk mewaspadai kondisi alam dan cuaca hujan yang begitu tinggi, hingga terjadi gempa bumi beberapa hari lalu.
“BPBD harus sigap dan siap melakukan penanganan, serta selalu siaga bencana,†tegasnya di sela-sela menghadiri Rapat Koordinasi (Rakor) lintas sektoral Operasi Lilin Lodaya 2017 dalam pengamanan Natal 2017 dan Tahun Baru 2018, di Aula Mapolres Sukabumi, Senin (18/12/2017).
Bukan hanya bencana, dirinya pun meminta antisipasi Dinas Pariwisata untuk pengamanan daerah obyek wisata, menghadapi lonjakan pengunjung, serta meminta Dinas Kesehatan (Dinkes) buat turut membantu dan berperan aktif dalam mengantisipasi kecelakaan maupun tindakan medis kesehatan.
Sementara Waka Polres Sukabumi, Kompol Ryky Widya Muharam menjelaskan, tujuan digelarnya Rakor lintas sektoral tersebut untuk menyamakan persepsi dan menyusun strategi guna memberikan pelayanan yang dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang menikmati liburan Tahun Baru.
Rencananya, jumlah personel yang akan dilibatkan dalam Operasi Lilin Lodaya 2017 tersebut, di antaranya sebanyak 584 personel dari unsur Polri, 520 personel TNI, 108 personel Dinas Perhubungan (Dishub), serta seluruh anggota Satpol PP, dalam 12 Pos Pam pengamanan, dan 25 Pos Pantai di wilayah Kabupaten Sukabumi.