SUKABUMIUPDATE.com - Pemerintah Kabupaten Sukabumi mengapresiasi kerjasama antara perangkat daerah yang menangani penanggulangan bencana dengan seluruh kepala Desa/kelurahan. Kerjasama ini dipandang sebagai wujud kepedulian dan tanggung jawab bersama antara Pemerintah Daerah dan elemen masyarakat sebagai garda terdepan dalam upaya pengurangan resiko bencana.
Hal tersebut Bupati Sukabumi, Marwan Hamami, dalam sambutannya saat membuka Rapat Kerja Evaluasi Penanggulangan Bencana Bagi Para Kasi Kesos, Perangkat Desa/Kelurahan dan Relawan, bertempat di Hotel Augusta Cikukulu, Kecamatan Cicantayan, Senin (11/12/2017). Bupati juga mengingatkan, Kabupaten Sukabumi termasuk salah satu daerah yang memiliki risiko bencana yang tinggi.
BACA JUGA:Â Bupati Sukabumi Buka Rapat Persiapan Tanah Evakuasi Bencana
Kendati demikian, Bupati Marwan menilai, koordinasi antar instasi terkait bencana masih belum optimal. Pemerintahan desa yang menjadi sasarannya serta masyarakat penerima manfaat, perlu dilindungi dari dampak bencana.
“Para kepala desa perlu meningkatkan kapasitasnya dalam upaya pengurangan risiko bencana, karena dalam kontek pengurangan resiko bencana kita dituntut untuk melaksanakannya secara terpadu, terkoordinasi dan terencana sesuai dengan motto tangguh, teruji dan profesional dalam bingkai kebersamaan menuju masyarakat kabupaten sukabumi yang lebih baik, religius, dan mandiri.†kata Bupati Marwan.
Ia mengharapakan, seluruh perangkat daerah menyamakan persepsi mengenai kebijakan dan kewenangan dengan cara memadukan seluruh strategi yang ada ke dalam perencanaan pembangunan. Sehingga, segala upaya yang disumbangkan untuk kegiatan penanggulangan bencana bukanlah suatu keterpaksaan. Tetapi bersandar kepada kerja ikhlas dan profesionalisme untuk menolong sesama.
BACA JUGA:Â Bupati Sukabumi: Organisasi Harus Punya Perangkat dan Program Kerja Terarah
Sementara Ketua Panitia Kegiatan, Dudung Abdullah, melaporkan kegiatan ini dilaksanakan dari 11 -12 Desember 2017 dengan mengikutsertakan 490 orang. Para peserta terdiri dari para kepala desa, kasi kesos, serta relawan se Kabupaten Sukabumi.
Pada kesempatan tersebut Bupati Marwan didampingi Sekretaris Daerah dan Kalakhar BPBD menyematkan tanda peserta kepada perwakilan kepala desa. Hadir Pada Kesempatan tersebut Sekretaris Daerah Iyos Somantri, Kalakhar BPBD serta undangan lainnya.