Buruknya Infrastruktur Dikeluhkan Kades di Ciemas Kabupaten Sukabumi

Sabtu 24 Februari 2018, 16:47 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Sejumlah Kepala Desa dari Kecamatan Ciemas mengikuti audiensi bersama jajaran pejabat Pemkab Sukabumi, Sabtu (9/12/3017). Mereka banyak mengeluhkan sejumlah persoalan terkait infrastruktur.

Seperti yang disampaikan Kepala Desa Ciwaru, Taopik Guntur Rohmi. Ia menyoroti pembenahan kantong inti Geopark Nasional Ciletuh Palabuhanratu. Terutama, pembenahan sungai Ciemas aliran sungai Curug Cimarinjung yang selama ini sering meluap.

"Akibat pendangkalan, Sungai Ciemas seringn meluap. Kalau turun hujan lamanya tiga jam saja sudah banjir, " kata Taopik dalam audiensi yang digelar di Markas Satuan Radar (Satrad) 216 Cibalimbing, Surade itu.

BACA JUGA: Akses Jalan Ciemas-Ciracap Kabupaten Sukabumi Rusak Berat

Belum lagi soal pasar wisata. Pengelolaannya yang belum mendapat dukungan penuh dari pemda, membuat infrastruktur pasar wisata terkesan semrawut.

Senada,  Kepala Desa Mandrajaya Agustina Abdul Hasanudin menambahkan, infrastruktur di desanya tergolong ketinggalan zaman.  Terutama akses jalan dari Balai RK ke lokasi Pantai Mandra, dan penunjang lainnya.

"Kami berharap ada perhatian terhadap wilayah yang selama ini menjadi destinasi wisata, mau promosi gimana kalau akses jalan menuju geopark begitu sulit nya." beber Agus.

BACA JUGA: Pemuda Ciemas Kabupaten Sukabumi, Tuntut Pemda Kaji Ulang Izin Perusahaan Tambang

Kepala Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Sukabumi Lukman Sudrajat menjelaskan, secara keseluruhan aspirasi masyarakat tadi sudah sering diutarakan.Beberapa diantaranya sudah masuk program pembangunan meskipun ada juga yang belum.

"Karena mengingat dana, jadi yang tahun sekarang tidak masuk, tahun depan diprogramkan kembali," kata Lukman.

Khusus terkait pengerukan Sungai Ciemas, Lukman menjelaskan itu kewenangan Pemprov Jabar. Kendati demikian, pihaknya akan membantu mengecek ke lokasi untuk mengetahui tingkat pendangkalan.

BACA JUGA: Tambang Emas di Ciemas Kabupaten Sukabumi, Ditertibkan

"Kami akan koordinasi dengan Pemprov," kata Lukman.

"Sementara untuk wilayah Ciemas untuk tahun 2018 ada dua titik jalan menuju akses objek wisata yang akan diperbaiki, " pungkasnya.  

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkini
Sehat26 November 2024, 11:00 WIB

7 Manfaat Daun Singkong, Baik untuk Imunitas hingga Kesehatan Jantung

Daun singkong merupakan salah satu daun yang bisa diolah jadi teman makan sekaligus memiliki berbagai manfaat untuk kesehatan.
Ilustrasi daun singkong yang memiliki manfaat untuk kesehatan (Sumber : pixabay.com/@ignartonosbg)
Sukabumi26 November 2024, 10:38 WIB

Sukabumi Juara 3 Smiling West Java Award 2024, Tingkatkan Sinkronisasi Pariwisata dan Budaya

Kabupaten Sukabumi mendapatkan penghargaan yang diserahkan oleh Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Provinsi Jawa Barat.
Kabupaten Sukabumi meraih Juara ke-3 dalam kategori Potential Event pada ajang bergengsi Smiling West Java Award 2024. | Foto: Istimewa
Entertainment26 November 2024, 10:30 WIB

Permohonan Pengesahan Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini Ditolak, Harus Nikah Ulang?

Majelis hakim Pengadilan Agama Jakarta Selatan memutuskan menolak permohonan sidang isbat pernikahan Rizky Febian dan Mahalini yang diajukan oleh keduanya pada Oktober lalu.
Permohonan Pengesahan Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini Ditolak, Harus Nikah Ulang? (Sumber : Instagram/@rizkyfbian)
Life26 November 2024, 10:00 WIB

10 Cara Agar Tampil Percaya Diri di Depan Umum Agar Tidak Gugup

Mengatasi gugup dan tampil percaya diri di depan umum membutuhkan kombinasi persiapan, latihan, dan pengelolaan emosi.
Ilustrasi. Tips Berbicara di Depan Umum agar Lebih Percaya Diri | Foto: Unplash
DPRD Kab. Sukabumi26 November 2024, 09:52 WIB

Lewat Dana Pribadi, Anggota Dewan Sukabumi Bantu Pembangunan Sekolah di Kebonpedes

Pembangunan sekolah ini murni bukan dari pemerintah.
Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi Uden Abdunnatsir di lokasi pembangunan MI Mihadunal Ula Yayasan Arrifaiyyah Tanjungsari di Desa Bojongsawah, Kecamatan Kebonpedes, Senin, 25 November 2024. | Foto: SU/Oksa Bachtiar Camsyah
Entertainment26 November 2024, 09:51 WIB

Buka 5 Desember 2024? Dua Bioskop Baru di Sukabumi, Collab Kemenbud dan Sam’s Studios

Fadli menuturkan di setiap kabupaten nantinya akan ada tiga layar bioskop.
Ilustrasi bioskop (Sumber : istimewa)
Life26 November 2024, 09:32 WIB

Era Digital dalam Kehidupan Sosial: Menghubungkan Kita Lebih Dekat atau Lebih Jauh?

Era digital ini, teknologi telah mengubah cara kita berinteraksi, berkomunikasi, dan membangun hubungan sosial.
Hubungan sosial di era digital (Sumber : Freepik/@rawpixel.com)
Sukabumi Memilih26 November 2024, 09:28 WIB

Presiden Tetapkan Hari Pencoblosan Pilkada 27 November sebagai Libur Nasional

Keppres ini ditandatangani Prabowo pada 21 November 2024.
(Foto Ilustrasi) Presiden Prabowo Subianto menetapkan 27 November 2024 sebagai hari libur nasional. | Foto: Pixabay
Sehat26 November 2024, 09:00 WIB

Cara Mudah Membuat Teh Jahe untuk Mengobati Asam Urat

Teh jahe memang sering disebut-sebut sebagai minuman herbal yang memiliki banyak manfaat kesehatan, termasuk potensi untuk membantu meredakan gejala asam urat.
Ilustrasi - Resep Teh Jahe, Minuman Menenangkan dan Menyehatkan. | Foto: Freepik
Food & Travel26 November 2024, 08:46 WIB

Pilkada Serentak! 27 November 2024 Pendakian Gunung Gede Pangrango Ditutup

Penutupan ini tertuang dalam Surat Edaran Nomor: 25/BBTNGGP/Tek/B/11/2024.
Pemandangan Gunung Gede Pangrango. | Foto: Instagram/@bbtn_gn_gedepangrango