SUKABUMIUPDATE.com - Keberanian Deri Gunawan (23 tahun) warga Kampung Cibatu, Kecamatan Cisaat, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat patut diacungi jempol. Karena aksinya, seorang copet yang biasa beroperasi di dalam angkutan kota (angkot) berhasil diringkus, Senin malam (20/11/2017).
Informasi yang dihimpun sukabumiupdate.com, Deri Gunawan memergoki aksi pencopetan yang dilakukan pelaku AS (42 tahun) di angkot jurusan Cibadak-Cisaat. AS si pelaku pencopetan mengambil dompet penumpang dan turun di SPBU Lodaya.
BACA JUGA:Â Dua Jambret Kota Sukabumi Diringkus Polisi
"Pelaku turun di SPBU Lodaya kemudian naik sepeda motor matik warna hitam," ujar Kanit Reskrim Polsek Cicurug, Ipda Erman menuturkan keterangan dari Deri Gunawan.
Deri bertambah yakin terhadap aksi pencopetan yang Ia pergoki. Korban yang turun dari angkot bersamaan dengan Dery mengaku kehilangan dompet.
Usai turun dari angkot, Deri pun bergegas mengambil sepeda motor di rumah. Tanpa pikir panjang dia langsung kembali mencari pelaku pencopetan di jalanan.
"Saksi Deri melihat pengendara motor yang sebelumnya membonceng pelaku. Ia mengikuti pelaku hingga ke Cidahu," tutur Erman.
Benar saja, si pengendara motor ternyata mengikuti kendaraan angkot yang ditumpangi rekan sesama copet. Saat menjemput rekan copetnya di Cidahu, Deri pun meneriaki mereka.
"Teriakan copet ini menarik perhatian massa yang langsung mengejar para pelaku," kata Erman.
Sayangnya satu orang pelaku berhasil kabur. Warga hanya berhasil mengamankan AS yang terjatuh dari motor.
BACA JUGA:Â Tiga Remaja Caringin, Jambret Jalur Utara Kabupaten Sukabumi Ditangkap
"Anggota kami berupaya mengamankan pelaku dari amukan massa," tutur Erman.
"Setelah dimintai keterangan di Polsek Cicurug, pelaku kami limpahkan ke Polsek Cibadak untuk penyelidikan lebih lanjut," pungkasnya.