SUKABUMIUPDATE.com - Pekerjaan peningkatan Jembatan Cibeureungbeung, ruas jalan Ciracap-Ujunggenteng, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, mendapat sorotan tajam warga.
Informasi dihimpun, jembatan di ruas jalan kabupaten, antara Ciracap-Ujunggenteng, tepatnya di Kampung Pananggapan, Desa Cikangkung yang kini sedang diperbaiki, dengan anggaran sebesar Rp183.026.000, bersumber dari DPA SPKD Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kabupaten Sukabumi, tahun anggaran 2017.
BACA JUGA:Â Progres Perbaikan Jembatan Darurat Ciambar-Parungkuda Kabupaten Sukabumi
“Hendaknya pihak dinas terkait bisa lebih mengawasi proses pengerjaan perbaikan jembatan tersebut. Jangan sampai ada penyimpanan masalah material,†sindir Sujana (68 tahun), tokoh warga sekitar, kepada sukabumiupdate.com, Kamis (16/11/2017).
Pria yang akrab dengan panggilan Lucky ini mengaku sempat melihat pengerjaan jembatan tersebut, ternyata saat mengecek materialnya pun tidak ada besi uril.
“Sedangkan biasanya untuk sekelas jembatan itu harus menggunakan besi uril, agar mampu menahan beban. Keduanya tidak memakai pondasi penahan,†sampainya.
BACA JUGA:Â Perbaikan Jembatan Pamuruyan Cibadak Bikin Macet
Biasanya, kata dirinya, pakai stek besi untuk menyambung besi coran dan diperkuat dengan pondasi. “Jadi sekarang posisi coran menggantung. Ini sangat riskan, kekuatannya tidak akan tahan lama, apalagi ini jembatan dengan beban (tonase) yang cukup berat,†ujarnya.
Silahkan saja, sambung Lucky, dinas terkait untuk mengecek langsung ke lapangan. “Kalaupun ini dipaksakan terus berjalan, kami sangat menyayangkan dengan kualitas tidak maksimal,†sesalnya.