SUKABUMIUPDATE.com – Pemerintah Pusat matangkan tiga mega proyek di Sukabumi, dan menjadi bagian prioritas utama pembangunan. Hal tersebut diungkapkan Menteri Perhubungan Republik Indonesia (Menhub RI), Budi Karya Sumadi, seusai menggelar dialog Sinergitas Membangun Bangsa, Merangkai Konektivitas Selatan Jawa, di Gedung Djuang, Kota Sukabumi, Jawa Barat, Selasa (7/11/2017).
"Sejalan dengan konsep Nawacita Joko Widodo-Mohammad Jusuf Kalla (Jokowi-JK), membangun konektifitas, Sukabumi, Jawa Barat, bagian selatan ini belum mendapatkan prioritas, yakni membangun jalan tol, Kereta Api (KA) double track (Bogor-Sukabumi-Cianjur-Bandung), dan lapangan udara. Supaya konektifitas turis-turis dari mancanegara, bisa datang ke sini," ungkap Budi, kepada awak media, siang tadi.
BACA JUGA: Merangkai Konektivitas Selatan Jawa, Menhub Datangi Gedung Juang Kota Sukabumi
Budi mengaku, kedatangannya tersebut untuk menjelaskan, apa yang akan dibangun, dan menampung aspirasi sebagai masukan, agar program-program yang akan dijalankan berjalan matang.
"Untuk pembangunan kereta double track, ada beberapa tahap. Pertama menyelesaikan bagian krusial, yakni di Cicurug, akhir 2019 sudah mulai beroperasi, dengan lebih baik dan totalitas,†akunya.
BACA JUGA:Â Kemenhub Targetkan Pembangunan Bandara Sukabumi Dimulai 2019
Sementara program lainnya, tambah Budi, yaitu jalan tol akan berangsur, mulai akhir tahun, dan selesai 2019 ini, serta untuk lapangan terbang (Bandara), baru pembebasan tanah, selesai kurang lebih tahun 2020.
"Lokasi bandara kita lihat dulu, mana yang paling bagus atau cocok. Sebab tidak boleh saat dibangun ada gunung, atau halangan lainnya," pungkasnya.