SUKABUMIUPDATE.com – Kepala Bagian (Kabag) Humas, Protokol, dan Administrasi, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, Risbandi AR didampingi Camat Cisolok, Agus M Nurdin monitoring pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Serentak, di Desa Cikelat, dan Desa Sirnaresmi, Minggu (22/10/2017).
“Pemilihan Jaro (sebutan untuk Kepala Desa di daerah tersebut-red) Desa Cikelat, dimulai pukul 07.00 WIB, dan masyarakat antusias memberikan hak pilihnya, sesuai dengan jagoannya masing-masing,†tulis Risbandi, dalam siaran pers yang diterima sukabumiupdate.com, Selasa (24/10/2017).
Dalam pelaksanaan pemungutan suara tersebut, kata Risbandi, dibuka langsung Ketua Panitia Penyelenggaran, Eri Nur Zainal Abidin.
BACA JUGA:Â Ketua Pilkades Cikangkung Kabupaten Sukabumi: Yang Terpilih, Semoga Amanah
“Kegiatan telah dilaksanakan berdasarkan tahapan, dan sesuai aturan. Mulai penjaringan Balon (bakal calon), sampai pelaksanaannya, dan berharap kegiatan terlaksana dengan aman, tertib, dan tidak ada masalah,†harap Eri, dalam kesempatan sama.
Senada Ketua BPD, Enda Yuniar ditemani tokoh agama Desa Cikelat, M Syaeful Makhyar berharap, Pilkades tersebut bisa kondusif, serta melahirkan Jaro yang amanah dan sinergi, antara masyarakat dengan Pemerintah Desa untuk menciptakan desa yang agamis dan kebarokahan.
Ada hal unik dalam pelaksanaan Pilkades Sirnaresmi, dimana para pria menggunakan ikat kepala.
“Jaro terpilih nanti, jangan lupa dengan adatnya. Diharapkan menjadi ‘Gantar Kahoyong Masyarakat’ (Penjembatan harapan masyarakat-red), serta dapat memperjuangkan hak ulayat masyarakat adat untuk dapat pengakuan dari pemerintah,†pinta Abah Asep, salah satu tokoh adat Kasepuhan Sirnaresmi, masih dalam kesempatan sama.
Pilkades Serentak di desa tersebut pun berjalan lancar, partisipasi masyarakat pemilih pun begitu tinggi. Dimana sebanyak 2.798 orang, memberikan hak suaranya di Desa Cikelat, sedangkan di Desa Sirnaresmi sendiri, sekitar 3.624 orang.
BACA JUGA:Â Lokasi Pasar Jadi TPS dalam Pilkades Cikangkung Kabupaten Sukabumi
Hasil perolehan akhir Pilkades di wilayah tersebut, baru selesai hingga pukul 18.00 WIB. Di Desa Cikelat, Jaro Deni Agustian, nomor urut tiga, terpilih dengan perolehan sebanyak 961 suara, sementara di Desa Sirnaresmi, Iwan Suwandri nomor urut satu, memperoleh 1.652 suara.
Camat Cisolok, Agus M Nurdin pun mengucap syukur, karena pelaksanaan Pilkades Serentak di wilayahnya berjalan lancar, sesuai harapan.
“Alhamdulillah, Pilkades di Kecamatan Cisolok, selesai dengan aman dan terkendali. Terima kasih kepada semua pihak yang telah turut membantu kondusifitas, terutama tim sukses semua calon, serta aparat keamanan,†singkatnya.