SUKABUMIUPDATE.com - Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak di Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, pada 22 Oktober 2017, kini sudah memasuki tahapan masa kampanye bagi para calon.
Pantauan sukabumiupdate.com euforia menyambut pelaksanaan Pilkades serentak terlihat dengan banyaknya pemasangan alat peraga kampanye (APK), seperti poster, baligho, dan gambar calon Kepala Desa (Kades), di setiap sudut jalan, dan kampung di desa-desa yang akan menggelar Pilkades.
BACA JUGA:Â Panitia Pilkades Cikangkung Kabupaten Sukabumi Tetapkan Lima Calon
Salah satunya, seperti di ruas jalan Cibodas, wilayah Desa Cibodas, Kecamatan Palabuhanratu, terlihat poster, dan baligho, para calon Kades, berbagai tulisan serta slogan pun dikemas sedemikian rupa guna menarik simpatisan, dengan harapan agar terpilih nantinya.
Sebagian masyarakat pun begitu antusias, mengikuti sosialisasi yang dilakukan para calon Kades, mereka mendengarkan penyampaian visi misi serta program yang akan datang bila terpilih nanti.
“Ya, sudah dari hari kemarin (Selasa-red), para calon mulai kampanye. Mempromosikan diri mereka kepada masyarakat. Para calon Kades memaparkan program-program mereka. Ya, memperkenalkan dirilah, istilahnya," ujar Cucun (43 tahun), masyarakat Desa Sukamaju, Kecamatan Cikakak, kepada sukabumiupdate.com, di sela-sela menghadiri kampanye salah satu calon Kades, Rabu (18/10/2017).
Sementara Ikman (32 tahun), masyarakat Cibodas, beralasan datang ke lokasi kampanye tersebut karena ingin mendengarkan visi misi calon Kades.
BACA JUGA:Â Jelang Pilkades Cikangkung Kabupaten Sukabumi, Enam Orang Sudah Daftar
Ia mengaku ingin mengetahui, program apa yang akan dilakukan para calon Kades tersebut nantinya. “Ingin mengetahui visi misinya, programnya, dan juga sekalian mengenal calon. Kalau soal pilihan, gimana nanti saja. Rahasia dong," Aku Ikman, dalam kesempatan sama.