SUKABUMIUPDATE.com - Para petugas retribusi tolget dibantu warga sekitar, memindahkan serta memperbaiki konstruksi lampu penerangan jalan umum (PJU) di jalur masuk Pantai Ujunggenteng, Kecamatan Ciracap, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, Minggu (8/10/2017).
Pantauan sukabumiupdate.com selain sering korsleting dan padam, kondisinya juga telah berkarat, serta bagian tiangnya berlubang, sehingga dikhawatirkam roboh.
BACA JUGA:Â Tunggu Usulan, PJU dan Rambu Lalin Belum Sampai Surade dan Ujunggenteng Kabupaten Sukabumi
Informasi dihimpun, sebetulnya terdapat dua buah PJU di sekitar pos tolget di Kampung Cigebang, Desa Ujunggenteng ini, namun keduanya sudah berumur sekitar 10 tahun bahkan yang satunya lagi, kini hanya diikat di atas pohon.
“Memang lampu PJU ini umurnya sudah cukup lama. Asalnya di pos tolget yang dulu, di Kampung Warungwaru/Warungjati Purwasedar,†terang Yogi Rustandi, petugas retribusi tolget Ujunggenteng, kepada sukabumiupdate.com, di sela-sela kesibukannya siang tadi.
BACA JUGA:Â Sejumlah Lampu PJU Padam, Warga Purabaya Kabupaten Sukabumi Mengeluh
Yogi mengatakan, semuanya ada empat buah PJU, tapi yang dipindahkan ke lokasi tersebut hanya dua buah. “Seharusnya cepat-cepat diganti. Selain tiangnya sudah berkarat, juga kalau hujan, rawan korsleting,†ujarnya.
Senada, Awan Darmawan, rekan kerja Yogi mengharapkan kedua PJU tersebut agar secepatnya diganti. “Apalagi sekarang memasuki musim hujan, dan angin. Ini juga tiangnya sudah disandarkan ke pohon. Tolonglah pada Pemda (Pemerintah Daerah) untuk memperhatikan sarana penerangan di lokasi sini,†harapnya dalam kesempatan sama.