SUKABUMIUPDATE.com - Sekretaris Daerah (Sekda) Iyos Somantri, meninjau langsung kondisi bencana longsor di ruas jalan Kiaradua-Jampang Kulon, Kampung Cijeblus, Desa Sukamukti, Kecamatan Waluran, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, Selasa (3/10/2017).
Seperti dalam siaran pers yang diterima sukabumiupdate.com, Iyos pun langsung mengintruksikan agar memasang rambu-rambu lalu lintas di lokasi longsor sepanjang kurang lebih 80 meter, dengan lebar sekitar empat meter tersebut.
BACA JUGA:Â Nyaris Putus, Kepala UPTD Jampang Kulon Kabupaten Sukabumi: Membuat Jalan Baru
“Demi keselamatan pengguna lalu lintas, segera pasang rambu-rambu, traffic cone, dan tempatkan petugas,†tegasnya, siang tadi.
Tak hanya itu, Iyos juga menghubungi Kepala Badan Pengelola Jalan Nasional (BPJN) Wilayah VI, melalui sambungan telepon untuk menginformasikan sekaligus koordinasi penanganan lebih lanjut.
BACA JUGA:Â Jalan Amblas di Waluran Kabupaten Sukabumi Ancam Keselamatan
"Kepala BPJN langsung memerintahkan petugas untuk turun ke lokasi pada hari ini juga,†tandasnya seraya memastikan akan segera menangani secepatnya perbaikan ruas jalan tersebut.