SUKABUMIUPDATE.com - Siapa bilang limbah kayu, atau barang bekas lainnya, tidak bisa disulap menjadi karya seni bernilai tinggi dan menghasilkan pundi-pundi rupiah.
Seperti berbagai hasil karya yang ditampung Forum Kewirausahaan Pemuda (FKP), Kabupaten Sukabumi. Di tangan orang yang kreatif, limbah kayu pun ternyata mampu diubah menjadi macam-macam jenis replika senjata, otomotif, dan lain sebagainya.
BACA JUGA:Â Limbah Tanah Jadi Kreasi Seni Bernilai Ekonomi, Karya Wanita Karang Tengah Kabupaten Sukabumi
Koordinator Wilayah Satu FKP Kabupaten Sukabumi, Irvan Mustika mengatakan, karya besutan pengrajin yang diakomodirnya itu, kini sudah menembus hingga ke luar Jawa Barat (Jabar) dengan pemesanan terlebih dahulu, melalui online.
“Alhamdulillah, berbagai hasil kreatif pengrajin sudah menembus ke luar Jabar, mulai dari bahan limbah kayu, boneka, souvenir, dan jenis lainnya," ujar Irvan, kepada sukabumiupdate.com, Kamis (21/9/2017).
Sementara FKP sendiri, kata Irvan, dibentuk pada dua tahun silam, dan mengakomodir wirausaha rumahan, agar terangkat hasil karyanya.
“Intinya, FKP sebagai wadah para pengrajin untuk dipromosikan.†terangnya.
BACA JUGA:Â Diminati Warga Asing, Kerajinan Berbahan Limbah di Kecamatan Cikole
Harga yang ditawarkan pun masih kata Irvan, relatif bervariatif, tergantung jenis dan bahannya.
"Reflika senjata, mulai dari Rp30ribu sampai Rp100ribu, boneka dibandrol Rp50ribu hingga satu juta rupiah. Begitu juga ukiran dari batu, dan yang lainnya, sama, bervariatif,†imbuhnya.
BACA JUGA:Â Kerajinan Bambu Pangleseran Cikembar Berjuang Mencari Pasar
Irvan berharap, pengusaha kecil, dan menengah, bisa menjadi unggulan di desa-desa, serta menjadi karya bernilai tinggi.
“Mudah-mudahan bisa bersaing dengan pengusaha lokal lainnya. Berkembang, serta mengangkat perekonomian para pengrajin,†pungkasnya penuh harap.