SUKABUMIUPDATE.com –  Sebanyak 1945 bendera merah putih akan dikibarkan di Batu Keris Suaka Marga Satwa Cikepuh, Kecamatan Ciemas, Kabupaten Sukabumi, besok Kamis (17/8/2017). Dua diantaranya berukuran 45 meter x 90 meter dan 60 meter x 90 meter.
“Hari ini, sebanyak 50 orang peserta pengibar bendera, berangkat menuju Batu Keris Suaka Marga Satwa Cikepuh Ciemas. Peserta yang ikut partisipasi itu terdiri dari siswa SMAN 1 Ciracap, Darul Amal Jampang Kulon, SARDA Kabupaten Sukabumi, Paguyuban Komunikasi Rajawali Palabuhanratu, Kompasmaniac, dan perorangan dari wilayah Surade,†terang koordinator pengibar bendera, Beni Bunyamin, salah seorang pendidik SMAN 1 Ciracap, Rabu (16/8/2017).
BACA JUGA:Â Hari Ini, Pukul 16.00 WIB Bendera Raksasa akan Berkibar di Langit Biru Cidahu Kabupaten Sukabumi
Ia mengadakan acara itu, merupakan agenda tahunan. Jarak dari Pasir Putih ke Batu Keris Hutan Cikepuh, kata dia, sepanjang 17 kilometer, dan ditempuh selama empat jam dengan berjalan kaki, menyusuri pantai.
“Ini sebagai bentuk pengenalan keindahan alam dan lingkungan terhadap generasi muda, dan  pengenalan lebih dalam Geopark Ciletuh Palabuhanratu. Pengibaran bendera ini sebagai bentuk kecintaan terhadap NKRI dan menanamkan rasa patriotisme, heroisme, agar anak muda bisa merasakan susah payahnya merebut kemerdekaan," ujarnya.
BACA JUGA:Â Merdeka! Merah Putih Raksasa Berhasil Berkibar di Langit Biru Cidahu Kabupaten Sukabumi
Pelaksanaan pengibaran bendera di wilayah itu, sambung dia, merupakan kali ketiga. “Di sana, kami akan melakukan diskusi kebangsaan, persiapan pengibaran bendera, hingga pengibaran bendera,†katanya.
Salah seorng peserta, Deni Supendi (34 tahun) mengatakan pengibaran bendera di lokasi itu, mengiukti agenda nasional. "Bukan berarti kita memisahkan diri. Tapi kami ingin menjaga kelestarian alam pada momen Hari Kemerdekaan ini,†imbuhnya.