SUKABUMIUPDATE.com - Bupati Sukabumi Marwan Hamami dan Wakil Bupati Sukabumi Adjo sarjono, beserta sejumlah jajaran pemerintahan Kabupaten Sukabumi, melakukan Shalat Ied bersama ribuan masyarakat di masjid Agung Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, Minggu (25/6).
Pantauan sukabumiupdate.com, sebelum Shalat Ied, ribuan warga sudah memadatai area Masjid Agung Palabuhanratu sejak pukul 06.00 WIB ini. Shalat ied ini, dipimpin Imam KH. Useh Ahmad Acehwasy dan khatib Unang Sudarma yang merupakan Kepala Bagian Bina Keagamaan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sukabumi.
BACA JUGA:Â Ribuan Jamaah Shalat Ied hingga Trotoar di Cicurug Kabupaten Sukabumi
Bupati Marwan Hamami dalam sambutannya, mengajak seluruh warga masyarakat umat muslim Kabupaten Sukabumi untuk selalu menjaga momentum Bulan Ramadhan.
"Marilah kita bersyukur atas rahmat dan karunia yang maha kuasa, melalui momentum idul fitri ini kita jadikan awal bagi kita untuk membuka masa depan yang lebih baik dalam tatanan kehidupan bermasyarakat berbangsa dan bernegara,†ujar Marwan.
BACA JUGA:Â Warga Desa Cibuntu Kabupaten Sukabumi Dekorasi Kampung Jelang Lebaran
Ia juga mengajak masyarakat menjadi bagian dari perubahan menuju kebaikan dengan tetap menjaga amalan puasa. “Kita semua menyadari, baik masyarakat maupun elemen pemerintahan tak luput dari kesalahan dan kekhilapan.
Namun saya berkeyakinan semua itu berangkat dari kegiatan yang mulia, saling ingatkan dalam rangka membangun Kabupaten Sukabumi yang religius dan mandiri. Marilah satukan hati satukan niat, satukan impian dan tekad kita untuk bersama membangun Sukabumi," katanya.
BACA JUGA:Â Malam Takbiran, Taman Alun-alun Kota Sukabumi Dipenuhi Muda-mudi
Sementara seorang peserta Shalat Ied, Yedi Rosadi (43) warga Gang Kenari RT 13/04, Kelurahan/Kecamatan Palabuhanratu, mengatakan, setiap tahun, warga Palabuhanratu setiap idul fitri, selau memilih Masjid agung Palabuhanratu sebagai tempat Shalat Ied.
“Tempatnya sejuk dan nyaman karena diadakan di ruangan terbuka, juga ada pengamanannya. Shalat ied jadi tenang dan khusyu,†pungkasnya.