SUKABUMIUPDATE.com - Sebuah kendaraan minibus bernomor polisi D 1482 QS mengalami kecelakaan tunggal di ruas jalur Parungkuda arah Cicurug, tepatnya di Palagan Bojongkokosan Kabupaten Sukabumi, Sabtu (24/6) sekitar pukul 16.15 WIB.
Informasi dihimpun, diduga mobil tersebut mengalami patah tierot sehingga pengemudi tidak bisa mengendalikan kendaraannya dan mengakibatkan mobil berhenti di lajur kanan jalan sehingga terjadi antrean panjang dari kedua arah.
BACA JUGA:Â Korban Tewas Laka Lantas di Waluran Kabupaten Sukabumi Berstatus Mahasiswa
Guna menghindari kemacetan panjang, Kepala Unit Lalu Lintas (Kanit Lantas) Kepolisian Sektor (Polsek) Parungkuda Resor Sukabumi, Inspektur Dua (lpda) Teten Juhari langsung melakukan antisipasi arus lalin di lokasi kejadian.
"Sambil menunggu unit derek dari Cicurug, anggota Lantas Polsek Parungkuda melakukan pengaturan arus lalin, agar tidak terjadi kemacetan,†ujarnya kepada sukabumiupdate.com, di sela kesibukannya.
Beruntung tak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.