SUKABUMIUPDATE.com - Jelang H-7 lebaran, ribuan pengunjung membanjiri pusat pembelanjaan di Kota Sukabumi.
Pantauan sukabumiupdate.com, di lapangan, terlihat kepadatan di jalan dan pusat pembelanjaan dipenuhi para pejalan kaki serta parkiran kendaraan yang didominasi kendaraan roda dua. Titik paling terpadat, baik jalan maupun pusat pembelanjaan, di antaranya jalan A Yani, RE Marthadinata, Kapten Harun Kabir, dan jalan Tipar Gede.
BACA JUGA:Â Lebaran, Pembuat Keranjang Parcel di Citamiang Kota Sukabumi Banjir Pembeli
Pengunjung salah satu mall di jalan A Yani, Dian Lisdianti (36) mengatakan, pemandangan ini sudah hal biasa setiap tahunnya karena masyarakat memang berburu sesuatu yang baru.
"ya, jelang lebaran mah biasa masyarakat belanja barang baru untuk keluarga," kata warga Kelurahan Babakan, Kecamatan Cibeureum, Kota Sukabumi ini kepada sukabumiupdate.com, Minggu (18/6).
Disinggung soal kepadatan jalan, Dian menyayangkan parkiran jalan di pusat Kota Sukabumi, belum tertata rapih. Pasalnya, sebagian bahu jalan dan trotoar dipenuhi pedagang musiman.
BACA JUGA:Â Laris, Pedagang Sayur Pasar Gudang Kota Sukabumi Nyambi Jual Kolang Kaling
"Selain pedagang musiman, lahan parkir juga minim. Lihat saja sepanjang jalan, apalagi jalan Ciwangi, kiri dan kanan penuh parkiran, sehingga kemacetan tidak bisa dihindari lagi," pungkasnya.
Senada dikatakan Romlah (40), warga Kelurahan Gunungpuyuh, parkiran di pusat pembelanjaan sudah tidak menampung, sehingga untuk bergerak saja dirinya terpaksa berdesakan dengan pengunjung lain.
"Harapan saya, ada perhatian pemerintah untuk menertibkan jalan yang sudah over kapasitas, kasian warga harus berjalan di jalan raya karena trotoar dan bahu jalan habis dipenuhi pedagang," singkatnya.