SUKABUMIUPDATE.com - Mendekati masa libur Idul Fitri 1438 H/2017 dan arus mudik, Wakil Bupati (Wabup) Sukabumi, Adjo Sardjono meninjau arus lalu lintas (lalin) didampingi Kepala Dinas Perhubungan (Dishub), Thendy Hendrayana, Kamis (15/06).
Dalam kesempatan tersebut, Adjo bersama Thendy mengamati tingkat kepadatan arus lalin di ruas Jalan Suryakencana, maupun arah sebaliknya, dari lantai dua Terminal Cibadak.
“Dalam rangka menjelang dan persiapan Idul Fitri, lalu lintas itu padat volumenya, makanya kita lakukan antisipasi. Selain kami melakukan rapat koordinasi (Rakor) lintas sektoral di Polres (Kepolisian Resor) Sukabumi maupun di Polres Sukabumi Kota,†papar Adjo di sela kegiatan kepada sukabumiupdate.com.
BACA JUGA:Â BNNK Sukabumi Tes Kesehatan dan Urine Sopir di Terminal Cibadak
Ditambahkan Adjo, pihaknya juga melakukan antara lain pemeriksaan kelaikan kendaraan, termasuk kesehatan pengemudi. Karena kendaraan yang digunakan, khususnya angkutan lebaran, menurutnya, harus sehat dan dijamin tidak akan terjadi kecelakaan akibat hal-hal sepele.
Sehingga kata Adjo, pihaknya bekerja sama dengan Polres, Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK), Dishub, dan unsur lainnya, mengadakan kegiatan bakti sosial (baksos) berupa pengobatan gratis dan pemeriksaan tes urine termasuk pemeriksaan darah.
BACA JUGA:Â Sekda Kabupaten Sukabumi: Ada Perubahan Low Level menjadi Concentrate Level Epidemic
“Nanti, kalau pengemudi kurang sehat diberikan obat-obatan. Kalau memang dia tidak layak mengemudi, ya jangan memaksakan diri membawa kendaraan khususnya di Kabupaten Sukabumi," imbuhnya.
Selain kelancaran dan keselamatan lalin juga bisa terjamin, Wabup juga ingin menekan angka laka lantas. "Termasuk di Selatan, laka laut kita upayakan seoptimal mungkin agar tidak terjadi kecelakaan di laut yang diakibatkan kelalaian pengunjung atau pengemudi,†jelasnya.
Pada kesempatan tersebut, Adjo didampingi Thendy menyempatkan diri menempel stiker Anti Narkoba pada salah satu kendaraan bis jurusan Sukabumi-Jakarta.